5 Game Arcade Gratis Terbaik untuk Android

Android Market kini menjadi rumah yang sangat besar untuk perangkat Android dengan banyak aplikasi yang dapat ditemukan di dalamnya, termasuk bermacam-macam game. Setelah beberapa waktu yang lalu Anda menyimak 5 Game Retro Terbaik untuk Android, kini hadir 5 game arcade gratis terbaik untuk Android. Jika Anda hidup di era arcade game, Anda wajib menyimak review berikut 🙂

Robo Defense FREE

Memainkan Robo Defense merupakan pengalaman yang sangat menarik dan akan membuat Anda ketagihan. Game ini mudah dimainkan, tapi sekali Anda sudah menguasainya akan menjadi sangat menantang. Salah satu game berbasis pertahanan yang terbaik. Grafis yang dihadirkan juga cukup baik. Versi gratis menyediakan 11 level yang cukup menantang. Namun, jika ingin menambah tantangan dan semakin ketagihan, ada baiknya Anda mendownload versi lengkapnya.

Dante: THE INFERNO game

Game addictive lainnya, Dante: THE INFERNO game. Dante akan membawa Anda ke dunia lain dan memecahkan teka-teki. Game ini memiliki desain yang baik, dengan musik dan dialog yang ciamik. Mungkin game ini sedikit banyak akan mengingatkan Anda pada Legend of Zelda untuk Nintendo.

 

PapiJump

Jangan terburu menilai game ini sebelum memainkannya. Memang terlihat sederhana, tapi game ini cukup menyenangkan dan bisa membuat Anda ketagihan. Sebuah game dengan permainan cepat yang sempurna di sela-sela waktu menunggu Anda. Anda akan sibuk memiringkan perangkat ke kanan dan ke kiri. Simple but addictive 🙂

Snes9x EX

Siapa pun yang memiliki kenangan bermain game Street Fighter II, atau SNES klasik tidak akan kecewa ketika memainkan game ini. Developer telah menyertakan dukungan multiplayer melalui Wii-motes, dan Anda dapat menyimpan progress permainan.

Drag Racing

Game balapan adalah salah satu yang populer. Jika Anda adalah salah satu dari pecinta game balapan, kenapa tidak mencoba Drag Racing? Anda bisa test drive sebelum membeli mobil, dan bermain melawan orang ?sungguhan? atau robot. Game ini terlihat sederhana dari luar, tetapi sangat menarik. Putuskan kapan Anda akan menggunakan nitrous dan menggeser gigi, mainkan sekarang juga! (Sumber: Gopego.com)

 

 

 

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.