Aksi Simpatik Harpelnas, Pelanggan Adalah “Bos” kita

Saat ini semakin banyak perusahaan yang menyadari akan pentingnya pelanggan. Salah satu perusahaan yang rutin mengikuti parade simpatik Hari Pelanggan Nasional adalah Panorama Tour.

Roy, direksi Panorama Tour yang ikut dalam rombongan aksi simpatik harpelnas mengatakan “Ini adalah tahun ketiga kami turut serta. Luar biasa setiap tahunnya, jumlah peserta yang ikut semakin bertambah,”katanya.

parade simpatik harpelnas

Menurutnya, semakin banyaknya jumlah peserta yang ambil bagian dalam aksi simpatik harpelnas ini membuktikan bahwa semakin banyak perusahaan yang sadar akan pentingnya pelanggan.

“Kampanye untuk menjadikan pelanggan yang utama semakin meluas. Harpelnas hanya ada setahun sekali, dan ini merupakan satu-satunya kesempatan bagi perusahaan untuk berterima kasih kepada pelanggan,” katanya lagi.

Baginya, pelanggan adalah bos dari setiap perusahaan. Tanpa adanya pelanggan, bagaimana perusahaan bisa hidup. Untuk itu, Panorama Tour secara internal terus belajar membangun jiwa pelanggan, budaya pelanggan. Service soul ini penting agar ketulusan pelayanan betul-betul dirasakan pelanggan.

‎Ia memprediksi, ke depan aksi simpatik harpelnas akan lebih besar lagi. Akan semakin banyak lagi perusahaan yang akan bergabung.

Seperti diketahui, hari ini diselenggarakan aksi simpatik Hari Pelanggan Nasional. Lebih dari 90 perusahaan ambil bagian dalam aksi yang berlangsung di Jalan Sudirman-Thamrin tersebut.

panorama 2

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.