JYSK Buka Gerai ke 10 di LOVE

Peritel furnitur asal Denmark, JYSK terus melakukan ekspansi di Indonesia, dengan membuka gerai ke-10 di Lotte Shopping Avenue (LOVE), Jakarta. Gerai terbaru JYSK hadir dengan konsep dan desain baru yang terinspirasi dari kelembutan dan kesederhanaan “Skandinavia Style”.

Gerai JYSK LOVEHal ini dipresentasikan melalui kelembutan warna yang digunakan, lantaran tidak hanya terpaku pada warna monochrome (hitam, abu-abu, dan putih). Namun, menggunakan warna – warna lain, baik warna kontras maupun warna-warna pastel.

“Kesederhanaan Skandinavia digambarkan dengan gaya desain yang minimalis dan bersih,” kata Harianus Zebua, Head of Corporate and Marketing Communications OT Group, mitra JYSK di Indonesia.

JYSK menawarkan desain dalam konsep value function instyle. Tren pemilihan furnitur kini bukan hanya sekedar terbatas sebagai pengisi rumah, namun juga pada penekanan high value, dalam pengertian harga yang terjangkau namun tetap bergaya dan multifungsi.

Gerai JYSK di LOVE berada di area seluas 600 meter persegi dengan menawarkan 9 kategori keperluan rumah bergaya minimalis yang modern dan kualitas tinggi, cocok dengan gaya perumahan dan selera masyarakat Indonesia terhadap furnitur.

Kelebihan yang diusung JYSK Indonesia dan dibandingkan furniture store dari Skandinavia lainnya adalah adaptasi produk-produk JYSK terhadap karakter masyarakat Indonesia. Ini bertujuan untuk menghadirkan kehangatan dalam keluarga yang dapat dilihat pada mood picture yang digunakan untuk mempresentasikan setiap produk yang dijual.

Selain dari produk – produk yang berkualitas, JYSK Indonesia juga memberikan pengalaman berbelanja yang menyenangkan (easy shopping experience) melalui layanan full services serta talented employees yang siap membantu konsumen dari mulai konsultasi, pengiriman hingga pemasangan.

Dengan konsep minimarket, area JYSK dilengkapi dengan petunjuk yang lengkap serta store layout yang memudahkan dalam mencari segala sesuatu yang dibutuhkan konsumen.

“Kami sangat berharap kehadiran JYSK di Indonesia ini dapat memenuhi kebutuhan masyarakat yang menghendaki furnitur yang berkualitas dan selalu dalam jangkauan,” tutup Harianus.

M. Agus Maghribi

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.