Mengintip dan Memahami Perilaku Social Mom

Marketing.co.id – Jumlah pengguna media sosial terus meningkat sangat signifikan dari waktu ke waktu. Hasil studi terbaru Women of Tomorrow yang dilakukan atas kerja sama NM Incite dan Nielsen di beberapa negara menunjukkan bahwa wanita mengontrol mayoritas keputusan pembelian (purchasing decision) dalam rumah tangga. Dan pengaruh mereka menunjukkan peningkatan dari waktu ke waktu. Selain itu, studi ini juga memberikan insight tentang perilaku wanita di media sosial.

Berikut ini akan dibahas secara khusus tentang perilaku “social mom”. Beberapa temuan kunci dari riset ini mengilustrasikan bahwa social mom didefinisikan sebagai wanita yang memiliki minimal satu anak dan sangat aktif berpartisipasi dalam jaringan sosial (social networking).

Social mom sangat aktif mengakses jaringan sosial melalui mobile phone. Sekitar 50% dari semua ibu rumah tangga sangat aktif mengakses media sosial melalui mobile phone. Angka ini lebih tinggi jika dibanding dengan 39% dari populasi wanita dan 37% dari populasi umum.

Dari social mom yang aktif berpartisipasi dalam media sosial, 86% di antaranya aktif meng-update status dan 84% aktif mengomentari konten. Hasil riset juga menunjukkan bahwa social mom tidak canggung untuk berbagi saran atau mengulas (review) suatu produk dengan yang lain.

Cara Social Mom Berbelanja

Social mom cenderung sangat sensitif terhadap harga. Sekitar 56% social mom sering mengunduh kupon diskon agar mendapat potongan harga. Dalam rangka untuk mendapat diskon dan penawaran khusus, 81% social mom menjadi follower sebuah brand online.

Mereka lebih suka berbelanja secara online, terutama untuk produk-produk konsumen (seperti produk-produk kosmetik, perawatan kulit, perawatan rambut dan parfum), dibandingkan jenis kategori produk lain. Hasil riset menunjukkan 86% social mom lebih suka berbelanja kosmetik secara online, 85% berbelanja produk perawatan kulit (skincare), 74% berbelanja produk perawatan rambut (hair care), 68% berbelanja parfum.

Ada sekitar 85% social mom yang rutin berbagi saran menyangkut produk kecantikan dan kosmetik. Bahkan ada 28% sering menyediakan advis tentang berbelanja online/e-commerce, dan 6% di antaranya cukup rutin melakukan ulasan produk secara online.

Ini yang perlu menjadi perhatian para marketer, untuk bisa menggalang dukungan dari kalangan social mom agar bisa menjadi brand ambassador mereka. Karena dari hasil penelitian Nielsen’s Latest Global Trust in Advertising Report terhadap 28.000 pengguna internet di 56 negara mengenai “jenis iklan yang paling terpercaya”, terungkap bahwa 92% konsumen global lebih percaya rekomendasi dari teman atau anggota keluarga (meningkat 18% dibandingkan pada tahun 2007). Selain itu, 70% konsumen global percaya ulasan konsumen tentang suatu produk secara online (meningkat 15% dibandingkan 4 tahun lalu).

Fahmi Shadry
Marketer Insight at Strategic Solution Partner

 
 
Sumber artikel Nielsen yang telah dipublikasi:
Getting to Know (and Like) the Social Mom
Deal with It!
Discounts Drive Brand Love on Social Media
Consumer Trust in Online,
Social and Mobile Advertising Grows

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.