Pinkvoice, Cara Starbuck Mendukung Kampanye Kanker Payudara

Setelah satu bulan melakukan kampanye melalui penjualan pink beverages di seluruh gerai Starbuck, akhirnya yayasan Peduli Kanker Payudara berhasil mengumpulkan donasi yang akan digunakan untuk meningkatkan awareness breast cancer. Anthony Cottan, Direktur Starbucks Indonesia mengatakan bahwa kampanye #pinkvoice telah mendapat sambutan positif dan antusiasme yang besar dari masyarakat. Lebih dari 200 ribu minuman pink beverages terjual serta memberikan kontribusi sebesar Rp 500 juta untuk mendukung program ini.

Penyerahan Donasi antara Starbuck dan Lovepink. Foto: Istimewa

Berdasar hasil survei, saat ini kelompok usia pasien kanker payudara telah mengalami pergeseran dengan rentang usia 30-40 tahun dan sudah terdeteksi pada stadium lanjut. Selain itu juga ditemukan kurangnya kegiatan penyuluhan/seminar tentang kesehatan payudara serta kesadaran pemeriksaan sejak dini yang rutin. Berangkat dari hasil survei tersebut, maka dana hasil penjualan pink beverages akan dialokasikan untuk meningkatkan kegiatan breast cancer di daerah-daerah.

Lovepink akan terus bekerja sama dengan Starbuck sebagai tempat berkumpul, saling support dan menyuarakan tentang isu kanker payudara ini. Sebagai sebuah gerai kopi yang telah ada sejak tahun 2002, Starbuck turut berkomitmen untuk menciptakan aspirasi yang positif baik di dalam maupun di luar gerai. Kerjasama dengan Lovepink akan terus dilakukan dengan menyediakan tempat di gerai Starbuck sebagai tempat berbagi aspirasi mengenai kanker payudara.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.