Survei Pasca Harbolnas 2016: Catatan Penting bagi Pelaku e-Commerce Indonesia

Pesta diskon dan promo dalam Harbolnas 2016 telah usai. Perhelatan tahunan ini melahirkan temuan-temuan menarik yang bisa menjadi catatan penting bagi para pelaku e-commerce untuk memahami kebutuhan dan harapan konsumen.

Yang paling utama, 98,40% konsumen belanja online yang disurvei ShopBack mengatakan, mereka akan berbelanja lagi di Harbolnas tahun depan di mana mereka berharap akan dapat menikmati kembali promo-promo menarik yang ditawarkan.

harbolnas 2016Berdasarkan survei tersebut, sebagian besar konsumen (66,70%) yang berbelanja di Harbolnas tahun ini telah memiliki pengalaman berbelanja online di gelaran yang sama di tahun sebelumnya.

Sementara 33,30% konsumen menginformasikan bahwa Harbolnas 2016 merupakan pengalaman berpartisipasi mereka untuk kali pertama.

Penambahan pembelanja baru ini meskipun angkanya tidak mencapai 50%, namun terbilang cukup baik dalam mengonfirmasikan adanya peningkatan minat konsumen terhadap penawaran-penawaran menarik yang disajikan.

Dari pengalaman berbelanja online selama Harbolnas 2016, mayoritas konsumen menyatakan puas terhadap penyelenggaraan tahun ini.

Namun, jika melihat rata-rata tingkat kepuasan yang mereka tunjukkan, tampak bahwa tidak ada dominasi di tingkat kepuasan tertentu.

Tahun ini, dari tingkat kepuasan level 0 (tidak puas) hingga 10 (sangat puas), sebanyak 22,6% responden yang berasal dari 523 komunitas belanja online yang disurvei menyatakan tingkat kepuasan mereka berada di level 7.

Sedikit di bawah persentase tersebut, yaitu 21,8%, menyatakan tingkat kepuasan mereka berada di level 8. Selebihnya, pembagian persentasi terlihat hampir merata di semua tingkatan.

Menurut Country General Manager ShopBack Indonesia Indra Yonathan, tidak tercapainya tingkat kepuasan yang dominan di level 7-10, dan masih munculnya tingkat kepuasan di level menengah serta rendah, didorong oleh persepsi yang terbangun di benak konsumen seusai berbelanja menikmati promo-promo yang ditawarkan.

Khusus bagi konsumen yang telah memiliki pengalaman dengan Harbolnas di tahun-tahun sebelumnya, 35,30% mengatakan bahwa Harbolnas tahun ini lebih baik dibanding perhelatan tahun sebelumnya.

Sebagian lainnya mengatakan Harbolnas 2016 sama saja dengan penyelenggaraan di tahun sebelumnya (35,30%) dan bahkan 29,50% konsumen mengatakan Harbolnas 2016 tidak lebih baik dibandingkan sebelumnya.

“Semoga temuan ini menjadi masukan yang membangun bagi para pelaku e-commerce peserta Harbolnas 2016 agar pada pesta-pesta promo berikutnya mereka benar-benar berhasil menghadirkan kepuasan optimal bagi pelanggan,” tutur pria yang akrab disapa Yonathan ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.