Tips Bisnis UKM: 5 Rahasia Memenangkan Penjualan

Marketing.co.id –  Keberhasilan sebagai tenaga penjual akan ditentukan oleh kemampuan Anda dalam menjual. Jadi, menjual produk dan jasa berkualitas saja tidaklah cukup, melainkan juga kualitas diri Anda sendiri sebagai penjual.

Berikut lima tanda posisi terbaik Anda agar sukses dalam seni menjual:

Ingat, Anda berada dalam bisnis orang

Banyak penjual yang terjebak pada apa yang mereka jual dan lupa bahwa mereka berada dalam bisnis orang. Ingatlah, pelanggan Anda ingin diperlakukan secara pribadi.

Kendala terbesar saat ini adalah bagaimana mendapatkan perhatian dan  mempertahankan minat pelanggan.

Sebelum Anda mengunjungi tempat baru atau bekerja dengan klien, ingatkan pada diri Anda sendiri bahwa “Ini adalah individu yang unik yang layak mendapat perhatian yang berbeda.”

Fokus pada hasil, bukan usaha

Permainan penjualan bukan soal pengorganisasian, perencanaan, dan pertemuan semata. Ini adalah tentang mendapatkan hasil.

Seorang penjual sering kali menghabiskan waktu mereka untuk bercanda dengan diri sendiri ketika sibuk dan tidak melakukan itu di depan pelanggan yang dapat membeli produk mereka.

Keberhasilan Anda dalam penjualan adalah bagaimana mendapatkan hasil dan itu berarti menempatkan produk Anda ke tangan pelanggan sebanyak mungkin.

Seorang penjual yang hebat tahu bagaimana mendapatkan perhatian pelanggan, dan menyajikan produk dan jasa mereka dengan cara  yang menyebabkan  pelanggan untuk membeli. Jadi fokus pada hasil bukan upaya.

Lakukan hal yang tidak nyaman

Seorang penjual terbaik rela menceburkan diri mereka ke cara yang mungkin dipandang tak lazim, berat, dan di luar dugaan, karena mereka yakin dengan tawarannya.

Mereka bersedia mendapat pelanggan yang sulit, mengajukan pertanyaan-pertanyaan sulit, dan menyelesaikannya. Melakukan hal yang tidak nyaman merupakan top performance hidup mereka.

Memukau Pelanggan

Seorang penjual yang hebat mencari cara untuk menginspirasi keterlibatan emosional pelanggan dan menciptakan urgensi untuk mengambil alih kepemilikan.

Saat pelanggan terpukau, Anda membuat perbedaan dan menyebabkan mereka ingin mempertahankan pengalaman tersebut.

Meminta penjualan

Hal ini mungkin tampak sangat sederhana, tapi kebanyakan penjual tidak pernah meminta penjualan. Ini sulit dipercaya, tapi itulah kenyataannya.

Kebanyakan tenaga penjual tidak meminta untuk melakukan bisnis. Terlepas dari harga produk dan bagaimana profesionalnya Anda, jika Anda tidak bertanya, Anda hanya akan menjual kepada mereka yang akan membeli apa pun.

Itulah lima rahasia memenangkan penjualan. Apakah Anda memiliki rahasia yang lain? Beritahu kami dalam kolom komentar. (CS/Entrepreneurcom)

1 COMMENT

  1. terima kasih informasinya, menurut saya keberhasilan dalam penjualan juga untuk produk ukm adalah :
    1. mengetahui persis kebutuhan target konsumenyang dibidik
    2. Pintar dalam melakukan negosiasi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.