3 Opsi Tempat Tinggal di Selatan Jakarta Terpopuler 2021

Marketing.co.id – Berita Properti | Perkembangan pasar properti di kawasan Selatan Jakarta dalam beberapa tahun terakhir dinilai tidak kalah dengan koridor Timur Jakarta. Tidak hanya kawasan properti besar seperti Bintaro atau Serpong, sejumlah kawasan di selatan Jakarta seperti Tangerang Selatan dan Kabupaten Bogor turut memberikan sumbangsih kepada masyarakat yang membutuhkan properti.

Baca Juga: Perhatikan! 7 Poin Penting Dalam Pengecekan Properti untuk Kegiatan Tempat Usaha

Portal properti global, Lamudi.co.id, menyebutkan saat ini telah lebih dari 100 perumahan dikembangkan pada koridor selatan Jakarta baik dalam skala besar, menengah, kecil, tipe rumah subsidi maupun klaster kecil dalam 5 tahun belakangan. Tidak hanya produk proyek hunian yang baru bergabung dalam blantika sektor properti, sejumlah perumahan eksisting dengan nama besar pun diketahui banyak berkontribusi dengan unit-unit terbarunya.

Baca Juga: 6 Cara Mudah Memasarkan Properti Secara Online

Sekalipun penyerapannya pasarnya tidak terlalu besar pada awal penyediaannya sekitar sepuluh tahun lalu, beberapa tahun terakhir sentimen penyerapan bisa dikatakan sangat besar. Ada dua faktor yang berpengaruh dalam besarnya penyerapan. Adapun faktor-faktornya yaitu bersaingnya harga dan ketersediaan hunian yang lebih variatif.

Baca Juga: Laki Atau Perempuan, Siapa Paling Dominan Akses Properti Secara Online?

Bicara tentang hunian di selatan Jakarta yang populer dicari pada 2021, berikut adalah sejumlah daftarnya:

 Bali Resort Extension

Dikembangkan oleh developer terpercaya MASGROUP, Bali Resort Extension berlokasi di kawasan Gunung Sindur, Bogor dengan banderol mulai dari Rp800 jutaan. Perumahan yang menggabungkan arsitektur modern minimalis dengan nuansa tempat tinggal di pulau dewata ini memiliki tingkat pencarian daring yang tergolong tinggi dan menjadi favorit masyarakat yang banyak beraktivitas di selatan Jakarta. Baca Juga: Agen Properti Pun Mulai Beralih ke Online

Paradise Serpong City

Merupakan kawasan hunian eksisting di kawasan selatan Jakarta, Paradise Serpong City masih menjadi perumahan yang banyak dicari oleh pencari properti via daring. Tercatat terdapat volume pencarian per bulan sekitar 6 ribu yang mencari kata kunci Paradise Serpong City di Google. Saat ini, perumahan Paradise Serpong City yang berlokasi di Babakan, Setu sedang menawarkan tipe Fresia dimana dibanderol mulai dari harga Rp1 miliaran. Baca Juga: 10 Kesalahan Yang Sering Terjadi Saat Menjual Properti

Golden Hills Serpong

Perumahan besutan GNA Group yang berlokasi di Gunung Sindur, Bogor ini mengincar pasar milenial end-user yang mencari hunian pertama. Dikembangkan pada lahan seluas 12 hektare yang strategis menuju Serpong dan Depok, adapun bangunannya mengadopsi desain interior bernuansa elegan dan mewah. Banderol harga jualnya pun tergolong terjangkau yakni di angka Rp500 jutaan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.