6 Mainan yang Menawarkan Pendidikan Interaktif untuk Anak

Semua bentuk permainan anak memang dibuat sangat menyengakan. Meski begitu, orang tua tak ingin membelikan anaknya sebuah produk mainan yang hanya bersifat menghibur, tetapi juga harus mendidik.

Berikut ini enam mainan yang dapat menghibur sekaligus merangsang kreativitas anak:

Roominate

Roominate

Berniat untuk membantu meringankan ketidakseimbangan gender dalam STEM (Sains, Technology, Engineering, dan Math), Alice Brooks dan Bettina Chen, yang merupakan seorang insinyur membuat mainan inovatif yang dinamakan Roominate.

Dilengkapi dengan berbagai peralatan untuk membangun sebuah ruangan atau bahkan rumah, mainan ini dinilai sangat membantu dalam pengembangan otak anak, khususnya dalam bidang teknik.

Roominate sendiri dijual dengan harga USD 29,99 dan USD 49,99 untuk versi deluxe.

LittleBits

littleBits

Berbeda dengan Roominate, LittleBits menyajikan konsep sambungan kabel-kabel listrik. Berbentuk seperti LEGO, produk ini akan membantu para anak membangun sebuah prototype alat elektronik.

Berbagai alat seperti tombol, lampu redup, vibration motor, kawat, dan sensor tekanan akan membantu para anak membangun berbagai proyek yang kreatif.

Ayah Bdeir, sang pendiri sekaligus CEO LittleBits mengatakan, karena elektronik mengatur hidup kita, maka penting untuk mengetahui bagaimana mereka bekerja.

Todo Elementary Math Series

LocoMotive-Labs-Math

Ini adalah sebuah aplikasi yang membantu anak-anak menangani masalahnya selama ini, yakni hitung-hitungan (matematika). Dengan ini, diharapkan tidak ada lagi anak yang takut pada matematika.

LocoMotive-Labs-Telling-Time

Aplikasi yang dikembangkan oleh LocoMotive Labs juga tak hanya membantu dalam hitung-hitungan, tapi juga membaca jam dengan cara yang lebih menyenangkan. Caranya dengan menggunakan bantuan matahari dan bulan yang bergerak.

Linkbots

LinkBots

Linkbot adalah sebuah robot modular. Jadi seorang anak harus membangun bagian-bagiannya agar robot ini menjadi sempurna.

Tak hanya itu, kemampuan pemrograman anak akan dilatih dengan Linkbots, karena gerakan robot buatan Barobo ini dapat dikonversi menjadi bahasa komputer (Python dan C/C++ code).

Robot ini akan dijual dengan harga USD 179, tapi bila ada sekolah yang menginginkannya, robot ini akan didiskon menjadi USD 135 per unitnya.

Leo Pad

kidaptive

Seperti layaknya Todo Elementary Math Series, Leo Pad juga merupakan sebuah aplikasi untuk membantu menumbuhkembangkan otak si anak. Bedanya, aplikasi yang dikembangkan oleh Kidaptive ini menggunakan narasi untuk bercerita kepada anak-anak.

Tak hanya cerita, aplikasi ini juga memberikan gambar serta grafis yang menarik. Ada pula fitur “Parent’s Pad”, yaitu fitur yang membantu para orang tua untuk dapat mengetahui perkembangan akademik, emosional, dan sosial anaknya.

STEAM Carnival

skee-ball-2

Seperti namanya, ini merupakan permainan edukasi yang menyelimuti unsur pendidikan (science), teknologi (technology), teknik (engineering), seni (art), dan matematika (math), disingkat STEAM. Namun dikemas dalam bentuk karnaval yang menghibur bagi tiap anak.

Dibuat oleh Brent Bushnell (insinyur & pengusaha) serta Eric Grandman (penemu & entertainer), alat yang dijual seharga USD 102.700 ini mendapat penghargaan presentasi terbaik dan terpilih sebagai yang terfavorit versi penonton pada ajang ‘Education and Kids Conference’ akhir Juni lalu..

Semoga saja berbagai permainan anak seperti ini akan terus bermunculan untuk membantu mengoptimalkan tumbuh kembang otak si kecil.

1 COMMENT

  1. “Beberapa anak autis lebih nyaman berinteraksi dengan robot ketimbang dengan manusia. Kami ingin menggunakan Popchilla untuk membantu anak-anak ini untuk mampu bersosialisasi dan berinteraksi dengan manusia nyata,” jelas Michael Knight, dari Interbot yang membuat robot ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.