7 Tips Menghadapi Wawancara Media

TV-interviewPara pengusaha yakin bahwa dirinya mengetahui semua bisnis yang mereka jalankan. Ketika media meminta interview, mereka maju dengan penuh percaya diri. Tapi ternyata hasilnya tidak sesuai dengan apa yang diinginkan, karena mereka tidak melakukan persiapan.

Media memang menjadi alat promosi yang baik bila Anda menguasai, tapi jika tidak, justru malah akan menghancurkan. Berikut adalah 10 tips untuk Anda agar dapat menjawab berbagai pertanyaan media dengan sangat baik.

1. Buat rencana

Sebelum bertemu dengan media, Anda perlu mengetahui apa yang ingin disampaikan pada khalayak. Sangat penting untuk mengarahkan pertanyaan media. Bila Anda tidak tahu kemana arah pertanyaannya (Anda menjawab dengan membabi buta), maka sesi tanya jawab itu sepenuhnya dikendalikan oleh media. Isi berita pun sesuai dengan apa yang wartawan inginkan.

2. Usulkan pertanyaan

Jangan selalu menunggu wartawan untuk bertanya. Sebaliknya, Anda juga bisa membuat pertanyaan sendiri mengenai topik atau isu yang ingin didiskusikan. Misalnya:

“Isu yang paling penting adalah ………………”

“Pertanyaan yang terbaik adalah ……………”

Ini akan membuat Anda terlihat lebih cerdas dan menguasai proses wawancara. Pertanyaan ini juga bisa membuat fokus pertanyaan reporter teralihkan.

3. Hindari jawaban teknis

Jawablah berbagai pertanyaan yang dilontarkan dengan singkat dan jelas. Anda tidak diwajibkan untuk memberitahunya secara teknis. Hindari pula kata-kata yang menjadi jargon.

4. Jawab seperlunya

Anda tak perlu memberikan informasi tambahan dengan menjelaskan secara detail apa yang tidak ditanyakan. Cukup jawab seperlunya dengan tetap berpegang pada pertanyaan wartawan. Bila Anda menjelaskan dan berbicara membabi buta, bisa jadi ungkapan yang Anda inginkan untuk ditulis malah tidak diberitakan.

5. Jangan pernah katakan “No Comment

Mungkin Anda tidak mau dibuat repot oleh pertanyaan para wartawan yang bertubi-tubi, dan entah disengaja atau tidak, Anda mengucapkan, “No comment.” Kalimat ini justru membuat Anda seperti menyembunyikan sesuatu. Jadi sangat baik untuk menyiapkan jawaban dari beberapa pertanyaan yang tak terduga, tentunya ini adalah tugas tim PR Anda.

6. Perhatikan pertanyaan

Ini penting, masalahnya terkadang para wartawan memberikan sebuah pertanyaan yang memancing atau mungkin langsung ke bagian negatif. Anda perlu bersikap cerdas dalam menjawab semua itu. Tidak perlu menyangkal hal yang benar terjadi, Anda cukup menjawabnya dengan jawaban diplomatis.

7. Berikan fakta pendukung

Memberikan fakta tentang apa yang akan Anda jelaskan sangat diperlukan untuk membuat jawaban lebih kredibel.

Berlatihlah terus untuk menyempurnakan jawaban Anda, karena “practice makes perfect”. Lakukan simulasi dengan berbicara di depan cermin. Anda juga bisa merekamnya agar bisa diputar ulang untuk dikoreksi.

 

Sumber: PRDaily.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.