Advan Gandeng Microsoft Garap Pasar PC Tablet

Advan memasuki babak baru dalam kiprahnya di pasar tablet menyusul diresmikannya kerja sama dengan Microsoft. Peresmian ini merupakan kelanjutan dari kerjasama kedua belah pada perkenalan dua produk terbaru Tablet PC Advan berbasis Windows, yaitu Vanbook W80 dan Vanbook W100 bulan September lalu.

Pengukuhan kerja sama dilakukan oleh Tjandra Lianto, Marketing Director Advan dan Jude Buckley, Corporate Vice President Consumer Channels Group, Microsoft Worlwide yang khusus datang ke Jakarta untuk meresmikan kerja sama tersebut.

Model sedang memamerkan Tablet Advan berbasis Windows di hotel Aston Kuningan, Jakarta
Model sedang memamerkan Tablet Advan berbasis Windows di hotel Aston Kuningan, Jakarta

Jude Buckley mengatakan, Microsoft merupakan perusahaan yang mengedepankan inovasi dan memiliki tradisi yang kuat pada mobilitas dan cloud. “Perusahaan inovatif seperti Microsoft juga akan mencari mitra yang inovatif seperti Advan,” tuturnya.

Andreas Diantoro, President Director Microsoft Indonesia menambahkan, pihaknya mengadopsi keinginan Advan yang ingin menghadirkan tablet berbasis Windows dengan harga terjangkau, sekitar Rp2 juta. Kerja sama ini katanya menghasilkan diferensiasi yang kuat di pasar tablet. “Diferensiasi tidak hanya dari segi hardware, tapi aplikasi yang berguna dalam kehidupan sehari,” katanya.

Sementara itu, Tjandra Lianto mengatakan, pada tablet berbasis Windows ini Advan tetap setia pada jati dirinya, menghadirkan produk terjangkau untuk semua kalangan. “Harga mahal berkualitas itu biasa, yang luar biasa harga murah tapi berkualitas,” katanya seraya menjelaskan era komputasi pada tablet sedang bangkit lagi.

Lucky Gani – Business Group Head, Windows Division, Microsoft Indonesia memperkuat pernyataan Tjandra. Dia menegaskan, dengan membeli Vanbook W80 dan Vanbook W100 konsumen seperti membeli komputer seharga tablet.

Menyoal ketertarikan Microsoft bekerja sama dengan Advan karena tiga faktor, yaitu kecepatan, kemampuan manufacturing, dan eksistensi di market. “Dan yang lebih penting adalah kesamaan visi untuk memberikan yang terbaik untuk konsumen melalui tablet yang affordable dan berkualitas,” jelasnya.

Melihat kinerja penjualan Advan kita patut bangga, ternyata ada merek lokal yang mampu bersaing dengan merek global di kategori produk teknologi. Mengutip penjelasan Andreas, saat penjualan PC Tablet Advan berada di urutan nomor dua di Asia Pasifik, setelah Samsung. Padahal dua bulan lalu masih di urutan tiga. (*)

Tony Burhanudin

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.