Akomodir Segmen Muda, AHM Rilis Skutik Terbaru

New Honda BeAT Street eSPSejak pertama kemunculannya, Honda BeAT Series berhasil memikat konsumen muda dan menempatkannya sebagai skutik terlaris di Tanah Air.

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), skutik ini terjual sebanyak 11.069 juta unit dari tahun 2008 hingga September 2016. Bahkan model ini berkontribusi sebesar 37,37% dari total penjualan sepeda motor nasional periode Januari-September 2016.

Guna mengakomodir kebutuhan segmen muda dan mendongkrak penjualan, Astra Honda Motor (AHM) kembali meluncurkan New Honda BeAT Street eSP yang dijual dengan harga Rp15,4 juta on the road Jakarta. Skutik ini didesain lebih gagah dan mengekspresikan gaya hidup khas anak muda.

Direktur Pemasaran PT Astra Honda Motor Margono Tanuwijaya, menjelaskan saat ini telah terjadi pergeseran kebutuhan sepeda motor di Indonesia. Pasalnya, sepeda motor tidak lagi difungsikan sebatas moda transportasi, tetapi dibutuhkan untuk mempertegas identitas pemiliknya sesuai gaya hidup maupun hobi.

“Generasi muda perkotaan di Indonesia memiliki kecenderungan untuk mengekspresikan gayanya sendiri. Mereka membutuhkan sepeda motor untuk mengekspresikan dirinya. New Honda BeAT Street eSP dapat menjadi pilihan untuk memenuhi keinginan segmen muda,” kata dia.

New Honda BeAT Street eSP dibekali dengan mesin 110cc berpendingin udara Enhanced Smart Power (eSP), termasuk fitur ECO Indicator yang akan menampilkan tanda berkendara secara irit. ECO Indicator berwarna hijau ini akan menyala di panel meter dengan 3 pola untuk menunjukkan berkendara yang irit, termasuk saat lampu dalam kondisi off.

Menurut Margono, rata-rata penjualan Honda BeAT Series  per tahun New Honda BeAT Street eSP2mencapai 2 juta unit. Namun di tengah anjloknya pejualan sepeda motor nasional, penjualan skutik ini pada periode Januari-September 2016 baru mencapai 1,2 juta.

“Kehadiran varian baru ini diharapkan dapat mendongkrak penjualan AHM di tahun 2016 yang tinggal beberapa bulan lagi. Targetnya Honda BeAT Series terjual 170 ribu unit per bulan dengan kontribusi New Honda BeAT Street eSP sekitar 13 ribu unit per bulan,” sebut Margono.

Tercatat penjualan sepeda motor secara nasional periode Januari-September 2016 mencapai 4,35 juta unit atau turun sekitar 9,74% dibanding periode sama tahun lalu, sebanyak 4,82 juta unit. Sementara penjualan AHM mencapai 3,17 juta unit, atau turun 2,8% dari penjualan periode sama tahun lalu sebanyak 3,26 juta unit.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.