Aktif Di Media Sosial, Jokowi Raih Social Media Award 2013

jokowi pidato
Jokowi Memberikan Sambutan di Social Media Award 2013

Social Media Award 2013 yang diselenggarakan oleh Majalah Marketing, Frontier Consulting Group dan MediaWave telah berlangsung sukses di Hotel Mulia Senayan, Selasa malam (22/11). Selain dihadiri oleh merek pemenang, turut pula hadir beberapa pejabat negara yang didaulat mendapatkan penghargaan Social Media Award 2013 sebagai tokoh yang mendapatkan sentimen positif di media sosial. Salah satunya adalah Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo.

Penghargaan diserahkan oleh CEO Frontier Consulting Group, Handi Irawan dan Pemimpin Redaksi Majalah Marketing, PJ Rahmat Susanta. Penghargaan ini merupakan apresiasi atas kepopuleran Jokowi di media sosial berdasarkan penilaian conversation positif terkait dirinya di media sosial seperti di Twitter, Facebook, blog, dan situs berita online.

Seolah menjadi magnet, Jokowi yang malam itu tampil dengan kemeja putih disambut dengan tepuk tangan meriah dari para hadirin. Dalam kata sambutannya ia mengakui bahwa dalam mengaplikasikan rencana diperlukan masukan dan evaluasi. Selain turun ke lapangan, dari media sosial juga ia mengaku mendapatkannya.

jokowi award
Jokowi Raih Penghargaan Social Media Award 2013

“Dalam mengelola kota sebagai sebuah produk, sebenarnya kan cetak biru, desain makro, dan rencana-rencana sudah ada.  Kemudian dalam mengeksekusi, tentu saja kami perlu koreksi dan evaluasi dari sebuah kebijakan yang kita lakukan. Oleh karena itu, saya selalu mengikuti dan membuka media sosial, baik di Twitter, Facebook, Path, Instagram, dan lainnya,” jelas Jokowi

Bagi mantan walikota Surakarta ini, media sosial memiliki peran penting dalam menyusun atau mengoreksi sebuah kebijakan. “Dari social media kita sebenarnya bisa mendesain kebijakan baru kalau diperlukan. Dari situ juga kami bisa mengoreksi sebuah kebijakan atau keputusan kalau sentimen di media sosial itu tone-nya negatif.”

Kepemimpinan Jokowi memang dikenal akrab dengan media sosial. Saat berkampanye dalam pilkada, ia dan timnya sudah akrab menggunakan media sosial dalam menyebarkan program, visi, dan misinya. Sejak awal memimpin kota Jakarta ia dan wakilnya, Basuki Cahaya Purnama, pun sudah berkomitmen untuk menekankan transparansi. Salah satu yang dilakukannya yaitu dengan mengunggah kegiatan kerjanya di situs media sosial YouTube.

Mengingat pentingnya peran media sosial terkait tanggung jawabnya sebagai Gubernur, Jokowi mengakui menyempatkan diri memantau media sosial di sela-sela kesibukannya. “Malam, jam 12, jam 1, jam 2, baru saya bisa buka,” ujarnya.

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.