Astragraphia Luncurkan Lineup Printer Segmen UKM

Saat ini, perusahaan seringkali menghadapi tantangan dalam manajemen, seperti tenggat waktu yang ketat, masalah kualitas hasil cetak, dan biaya operasional yang tinggi. Dengan demikian, para pelaku usaha harus memastikan produktivitas maksimum untuk mencapai hasil yang diinginkan tanpa mengorbankan kualitas. Belum lagi, kebutuhan dokumen dan administrasi yang terkadang terasa sederhana sebenarnya dapat memakan anggaran operasional yang cukup besar bagi perusahaan.

Menyadari hal ini, Astragraphia berusaha untuk membantu perusahaan menjaga profit yang dihasilkan melalui efisiensi dan me-manage dokumen di dalam perusahaan. Untuk itu, Astragraphia Document Solution menghadirkan printer warna Fuji Xerox DocuPrint CP505 d serta printer Monokrom DocuPrint P505 d, DocuPrint P285 dw, dan DocuPrint M285 z di Indonesia.

Mangara Pangaribuan, Direktur PT Astra Graphia Tbk menjelaskan, printer ini menyasar industri usaha kecil menengah, pemerintahan, dan perusahaan skala enterprise. Bidang industri ini tentunya membutuhkan pencetakan berkualitas tinggi dengan jumlah yang besar, namun tetap handal dan ekonomis. Adapun keempat model printer Fuji Xerox ini dapat mendorong peningkatan produktivitas bisnis melalui pencetakan yang lebih cepat, resolusi cetak yang lebih tinggi, dan peningkatan konektivitas cetak melalui jaringan dan mobile printing,”.

Dirancang untuk pengalaman dan personalisasi pengguna, DocuPrint CP505 d, DocuPrint P505 d, DocuPrint P285 dw, dan DocuPrint M285 z dapat memenuhi seluruh kebutuhan tersebut. “Melalui seri printer terbaru dari Fuji Xerox ini, kami berharap pelanggan kami mulai dari sektor UKM, pemerintahan, dan enterprise dapat menjalankan bisnisnya dengan semakin efisien dan produktif. Sehingga dapat memberikan peningkatan bagi negara dan terutama lingkungan sekitar, dari sisi ekonomi maupun kualitas sumber daya manusia.” tambahnya.

Astragraphia Document Solution didukung dengan jaringan penjualan dan layanan purna jual yang telah menjangkau hingga 514 kota dan kabupaten di seluruh pelosok nusantara, didukung oleh 86 orang System Analyst bersertifikasi dan 300 orang Customer Engineer yang handal dan terlatih untuk memastikan produktivitas solusi dokumen di mesin printer dan multifungsi Fuji Xerox yang ada di pelanggan dapat berjalan dengan baik.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.