Baju Narsis Bikin Resah

Sekarang memang zamannya narsis. Selain lewat facebook, orang dapat mengekspresikan kenarsisan ini lewat kaos. Contohnya adalah menuliskan kata-kata di kaos seperti: “Dilarang liat wajah ganteng saya” atau “Saya terlalu cantik untuk jalan-jalan di mal”.

Namun kalau kata-katanya kelewatan dan tidak “membangun” bisa jadi menimbulkan komplain. Seperti misalnya terjadi di AS dengan perusahaan J.C. Penney. Perusahaan ini sempat mengeluarkan kaos narsis yang mendapatkan banyak komplain di twitter dan facebook.

Apa pesan di kaos yang menghebohkan itu? Tulisan di kaos tersebut berbunyi: “I’m too pretty to do my homework so my brother has to do it for me.”

Sekilas tulisan ini memang membuat kita tersenyum, namun lama-kelamaan tulisan tersebut terkesan merendahkan anak perempuan. Tulisan ini dianggap tidak tepat, di saat orang tua mengajarkan anak gadisnya untuk tidak menganggap bahwa kecantikan adalah segala-galanya. Di saat, anak gadis mereka bukan sekadar tumbuh menjadi anak yang cantik, tetapi memiliki kualitas otak yang memadai.

Adalah perancang busana, Melisa Wardy yang memprovokasi lewat halaman facebooknya. “Saya mendorong anak-anak gadis untuk melawan sterotip soal gender ini pasaran,”katanya.

“Anak gadis kecil saya akan masuk sekolah…saya tidak mau dia melihat kaos bertulisan ini dipakai oleh teman kelasnya, sesuatu yang mengatakan bahwa cantik itu lebih penting dan soal akademis biarkan menjadi urusan anak lelaki.”

Sebenarnya, sebelumnya sudah ada kaos yang beredar dengan tulisan: “I’m to pretty to do math.” Tidak mengerjakan matematika mungkin masih boleh. Tetapi menyuruh saudara laki-laki untuk mengerjakan PR? Hmm….. (RS/Yahoo News)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.