BMW Buka Showroom Senilai Rp 4,7 M di Pluit

MARKETING-Jakarta. PT Astra International. Tbk – BMW Sales Operation, dengan dukungan penuh dari BMW Group Indonesia, meresmikan pembukaaan showroom BMW yang terletak di Jl. Pluit Putra Raya No. 21, Jakarta Utara.

Showroom  yang dibangun dengan investasi Rp 4.7 milyar ini didedikasikan khusus untuk wilayah penjualan di Jakarta Utara.

Showroom moderen yang memenuhi standar internasional BMW ini, terletak di lokasi strategis, sekaligus menghubungkan Mall Emporium Pluit dan Pluit Village. Berdiri di atas lahan seluas 720 meter persegi, showroom BMW ini dapat memamerkan hingga 7 unit mobil, dengan  konsep dan desain yang unik untuk kenyamanan para pengunjungnya.  Nuansa hangat dan nyaman seperti di rumah terasa di lounge khusus untuk pelanggan yang dikelilingi dengan kolam ikan.

Elemen makhluk hidup yang terintegrasi dalam showroom ini  mencerminkan keharmonisan antara manusia dengan alam sekitarnya, sehingga suasana damai, kebaikan, dan keberuntungan akan didapatkan setiap tamu dan pelanggan.

Berdasarkan data pendaftaran kendaraan di kepolisian, penjualan mobil premium di area Jakarta Utara meningkat sebesar 52% di 2011 menjadi 65 unit per bulan dari 43 unit per bulan di 2010. Tren positif ini juga memiliki andil dalam hal penjualan BMW oleh Astra International di tahun 2011.

Chief Executive PT Astra International. Tbk – BMW Sales Operation, Ernando Demily,mengungkapkan, Showroom BMW baru ini diharapkan dapat memberikan kontribusi sebesar 15% dari total penjualan BMW oleh Astra International di tahun 2012, dimana angka ini sebanding dengan penjualan 12 unit mobil per bulan. Astra International, melalui kerja samanya dengan BMW Group Indonesia bermaksud untuk meningkatkan penetrasi pasar khususnya di Jakarta Utara, sekaligus   memberikan layanan premium bagi para pelanggannya.

Astra International dan BMW Group Indonesia sangat optimis dengan pertumbuhan permintaan mobil premium di Indonesia, mengingat perkembangan ekonomi di Indonesia juga mengalami pertumbuhan yang positif.

Saat ini, kedua perusahaan tidak hanya memfokuskan diri pada perluasan jaringan distribusi, namun juga sangat memperhatikan hubungannya dengan pelanggan (customer relationship) dan kegiatan pemasaran lainnya. Selain itu Astra International juga berencana untuk mengembangkan jaringan di beberapa kota besar lain. Tentu saja, hal ini dilakukan untuk memenuhi permintaan pasar yang meningkat akan produk BMW di Indonesia.Andri Darmawan

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.