Dukung Pendidikan, Pintaria Tawarkan Konsep Belajar Online dan Offline

Pintaria, sebuah online platform untuk pendidikan dan pelatihan besutan HarukaEDU, sebuah perusahaan tehnologi yang berfokus pada online learning, kini hadir untuk ikut memberikan kontribusi bagi peningkatan kualitas tenaga kerja Indonesia. Menawarkan program kuliah blended learning dimana proses pembelajaran dilakukan dengan metode campuran online dan offline (tatap muka), Pintaria menawarkan program pembelajaran yang fleksibel dan sehingga mahasiswa bisa tetap meraih gelar sarjana di sela-sela kesibukan bekerja. Para calon mahasiswa yang ingin belajar dengan metode online learning ini dapat mengaksesnya di http://pintaria.com.

Istiqomah – Student Universitas dari Mitra Pintaria (Tengah) dan Novistar Rustandi, CEO & Co-Founder HarukaEDU (kanan), saat membagi pengalaman belajar dengan metode Blended Learning. Foto: Majalah MARKETING/Lialily

 

 

Saat ini bekerja sambil kuliah sangat diminati terutama untuk pekerja dengan lulusan D3 ke bawah. Berdasarkan data yang dilakukan oleh HarukaEDU, sebanyak 41% tertarik pada pembelajaran online. Selain itu permintaan terhadap tenaga kerja kompeten dan memiliki keahlian di Indonesia meningkat pesat hingga 113 juta orang pada tahun 2030. Sudah saatnya dunia pendidikan beradaptasi dengan percepatan teknologi informasi, dimana masyarakat bisa menempuh pendidikan tinggi dan meningkatkan keahlian secara flesibel, terjangkau, namun tetap berkualitas. Di Pintaria, pengguna dapat mempelajari berbagai macam profesi yang sedang dibutuhkan, lengkap dengan deskripsi pekerjaan serta standar gaji, lowongan kerja, keahlian yang dibutuhkan serta pelatihan-pelatihan yang relevan, ujar Novistar Rustandi, CEO & Co-Founder HarukaEDU di Jakarta.

Program kuliah blended learning dari Pintaria bekerja sama dengan beberapa perguruan tinggi seperti Institur Teknologi Harapan Bangsa (ITHB), PPM Manajemen, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (STEI), Sekolah Tinggi Manajemen (STM) Labora, Universitas Al-Azhar Indonesia, UNKRIS, UKRIDA, Universitas MH Thamrin, UMJ, UPJ dan USAHID. Dengan menggunakan Pintaria, diharapkan semakin banyak masyarakat yang bisa meraih gelar sarjana.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.