Erajaya Group Gelar Gadget Invasion Week 2022

Marketing.co.id  –  Berita Digital & Techno | Erajaya Group mengumumkan diselenggarakannya kembali perhelatan Gadget Invasion Week (GIW) 2022, pameran gadget tahunan terbesar yang di inisiasi oleh Erajaya Group sejak tahun 2016. Ajang GIW 2022 kali ini akan diikuti berbagai merek terdepan di kelasnya, yang bernaung di bawah jaringan ritel Erajaya Group (Erafone, iBox, dan Urban Republic).

Berlokasi di Sky Bridge Lippo Mall Puri, Jakarta, GIW 2022 diselenggarakan mulai dari tanggal 18 hingga 24 April 2022. GIW 2022 ini adalah perhelatan yang kelima dan merupakan trade event yang bertujuan untuk memberikan pilihan gadget terbaru dengan penawaran terbaik dan menarik. Tidak hanya seputar gadget dan mobile device, GIW 2022 juga menghadirkan produk teknologi terkini di kategori wearable devices, internet of things (IoT), drone, action camera beserta aksesorisnya.

erafone, erajaya, group erajaya
Salah satu gerai Erafone yang ada di Jakarta. Foto: marketing.co.id/LL.

 

Hasan Aula, Deputy CEO Erajaya Group mengungkapkan, Gadget Invasion Week 2022 menjembatani konsep trade event dan kebutuhan pelanggan untuk mendapatkan edukasi produk dan touch and feel experience sebelum memutuskan membeli produk idamannya.

Baca juga: Rekor Baru! Laba Erajaya 2021 Tembus Rp 1 Triliun

“GIW kali ini hadir di momen yang tepat, seiring dengan pemulihan kondisi pandemi dan momen bulan suci Ramadan dan jelang Hari Raya. Di acara offline pertama tahun ini, kami hadir secara all out, menghadirkan berbagai mobile device terbaik dan terkini dan koleksi produk Internet of Things (IoT) dan ekosistem-nya,” kata Hasan.

Baca juga: Telkomsel IoT Sphere Bentengi Perusahaan dari Potensi Ancaman Siber

Berbagai promo istimewa yang dapat dinikmati pelanggan di Gadget Invasion Week 2022,antara lain pembiayaan dari Home Credit Indonesia, Kredivo, Indodana, Megazip, Aeon dan Payku, program Trade-in untuk produk-produk tertentu, dan tambahan diskon hingga Rp1.443.000* dengan cicilan 0% hingga 24 bulan  menggunakan Kartu Kredit BCA, CIMB Niaga, Citibank, Digibank & Mandiri, tanpa surcharge dan biaya layanan*.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.