(Foto) Loenpia Mbak Lien, Camilan Tak Lekang Waktu

Marketing.co.id – Berita Foto, Gallery, UMKM | Semarang, kota yang terkenal dengan Simpang Lima dan bangunan Lawang Sewu serta bangunan bersejarah lainnya. Tidak hanya itu saja Semarang juga mempunyai kuliner yang khas yaitu Lumpia selain nasi pindang dan soto sapi. Tidak afdol rasanya jika berkunjung ke Semarang namun tidak mencicipi Lumpia sebagai camilan yang bisa dibawa saat liburan. Salah satu Lumpia yang terkenal di Semarang adalah “Loenpia Mbak Lien”. Berada di ujung gang sempit, rasanya patut dicoba camilan ini. Selain bisa dibawa pulang, anda juga bisa menikmati langsung Lumpia ini di tempat karena disediakan tempat untuk bersantap di tempat. Saat ini usaha “Loenpia Mbak Lien” dikelola oleh generasi kedua setelah pada Juni 2019 lalu, Sri Iriani Santoso atau Siem Siok Lien atau lebih dikenal sebagai Mbak Lien, pemilik lumpia legendaris Mbak Lien, berpulang. Jadi, jika berada di Semarang, jangan lupa mampir.

“Loenpia Mbak Lien” melayani pengiriman ke luar kota sehingga bagi konsumen yang rindu dengan rasa lumpia ini, bisa memesan melalui aplikasi whatsapp. Foto: marketing.co.id/Lialily
Lumpia yang sudah digoreng ditempatkan dan dikemas dalam wadah besek dengan menerapkan protokol kesehatan dan kebersihan. Tidak menggunakan kardus sebagai wadah lumpia, merupakan komitmen untuk menjaga kelestarian makanan tradisional Indonesia. Foto: marketing.co.id/Lialily.

Lihat juga: Kekinian Banget Selfie Di Hutan

Konsumen tengah mengantri untuk membeli lumpia walaupun belum buka. Rasa gurih dan manis dari isian lumpia serta porsi yang pas membuat konsumen selalu kembali. Foto: marketing.co.id/Lialily.
Berbagai macam spanduk dipasang di depan gang kecil sebagai penanda lokasi serta mempermudah konsumen dari luar kota untuk mencari Lumpia Mbak Lien. Foto: marketing.co.id/Lialily.

Marketing.co.id: Portal Berita Marketing & Berita Bisnis

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.