Frutaian Road Show aLa Buavita

Marketing.co.id- Buavita mempersembahkan kegiatan aktif dan sehat dengan mengajak frutarian, yaitu komunitas fruit lovers yang ingin mendapatkan manfaat kebaikan buah dengan mengonsumsi buah,untuk terus aktif dan sehat melalui kegiatan ‘Frutarian Roadshow’.

Kegiatan edukatif ini dilakukan dengan mengunjungi kantor dan tempat hang-out places di Jakarta untuk berbagi edukasi seputar 1001 fakta kebaikan buah dan mengajak masyarakat turut mengadaptasi gaya hidup sehat. Kegiatan ini dilaksanakan mulai Mei 2012 sampai dengan Juni 2012 yang tersebar di 24 titik di Jakarta.

Adanya fakta yang menyebutkan bahwa konsumsi sayur dan buah di negara maju seperti Amerika dan Kanada adalah lebih besar 60% dari total populasi masyarakat di negaranya atau dapat disebutkan sebanyak 3–5 porsi buah atau sayur per hari.

Sementara di negara berkembang seperti Indonesia, konsumsinya hanya sebanyak 1–2 buah per hari, yaitu 40% dari jumlah populasi. Total jumlah porsi yang seharusnya diperlukan oleh tubuh adalah sebesar 7-15 porsi buah dalam sehari1.

Fakta lain pun menyebutkan 6 dari 10 orang Indonesia tidak mengonsumsi asupan buah yang cukup2. Dari kedua data tersebut di atas dapat dilihat bahwa kurangnya porsi buah yang dikonsumsi masyarakat Indonesia dalam setiap harinya.

“Fakta mengenai kurangnya mengonsumsi kebaikan buah dalam sehari inilah yang mendasari Buavita mempersembahkan berbagai kegiatan ‘Frutarian Roadshow’, Buavita berharap melalui kegiatan ini, masyarakat bisa terinspirasi untuk bisa menjadi frutarian sehingga bisa merasakan 1001 manfaat buah”, kata Anastasia Pamela, Assistant Brand Manager Buavita.

Beberapa kegiatan yang ada dalam Frutarian Roadshow ini antara lain Drink the Facts yaitu kegiatan dimana pengunjung dapat mengetahui fakta mengejutkan dalam buah. Dalam kegiatan ini frutarian juga dapat mengajak teman untuk bergabung dalam kegiatan Frutarian Does Friends Good, kegiatan ini bertujuan mengajak teman kita untuk merasakan 1001 manfaat buah.

Dengan hanya mengirimkan tweet ke @FrutarianID dan mention teman yang diajak serta menuliskan manfaat buah yang teman kita butuhkan. Setiap minggunya pengirim dan penerima tweet terbaik akan mendapatkan hadiah menarik dari Buavita.

Angelina Merlyana ladjar

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.