Garuda Indonesia Order Pesawat Bombardier

marketing.co.id- Garuda Indonesia mengumumkan telah melakukan order pembelian enam pesawat jet regional Bombardier dari  GE (General Electric) dengan opsi untuk membeli 18 pesawat tambahan. Perjanjian pembelian mesin pesawat ini mencapai $50 million (USD).

Menurut general manager CF34 Program di GE Aviation, Allen Paxson, pilihan Garuda Indonesia menggunakan mesin CF34-8C untuk pesawat jet regional Bombardier NextGen merupakan pengakuan atas kelebihan dari kombinasi mesin jet serta pesawat yang ditawarkan pada maskapai.

Selain itu, CRJ1000 NextGen memberikan efisiensi bahan bakar yang lebih baik serta emisi lebih rendah, tentunya dengan keandalan yang memang menjadi kelebihan seri mesin pesawat CF34, ujarnya.

Dia menambahkan, pesawat bertempat-duduk 100 CRJ1000 NextGen ini merupakan tipe terbesar dari seri CRJ dari Bombardier dan dirancang khusus untuk rute regional dengan frekuensi terbang yang tinggi. Garuda Indonesia akan menjadi customer pertama pada waktu pesaat ini diluncurkan di wilayah Asia-Pasifik, katanya.

Mesin pesawat CF34-8C5A1 yang digunakan pada pesawat CRJ1000 NextGen merupakan jenis terbaru dari seri CF34-8. Lebih dari 2000 mesin pesawat CF34-8 digunakan oleh pesawat produksi Bombardier bertipe CRJ700 (CF34-8C5B1) serta CRJ900 (CF34-8C5) dan juga pesawat produksi EMBRAER bertipe 170/175 (CF34-8E5). Mesin pesawat ini telah mengakumulasi lebih dari 24 juta jam terbang dan 18 juta siklus. (CS)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.