Banjir Promo di Garuda Indonesia Travel Fair 2015

Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2015 Resmi DibukaGaruda Indonesia hari ini (25/09) menggelar Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2015 sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah untuk mengembangkan pariwisata nasional.

Pameran yang berlangsung di Jakarta Conventon Center (JCC), Senayan, ini diresmikan oleh Direktur Utama Garuda Indonesia, M. Arif Wibowo, Direktur Niaga Garuda Indonesia, Handayani, Direktur Consumer Banking BNI, Anggoro Eko Cahyo dan Direktur Bisnis Kelembagaan dan BUMN BRI, Kuswiyoto.

Konsep yang diangkat GATF 2015 adalah “one-stop-shopping”, karena selain menjual tiket penerbangan, juga menawarkan paket wisata, hotel & resorts, asuransi perjalanan, hingga barang – barang perlengkapan liburan lainnya.

Handayani, Direktur Niaga Garuda Indonesia mengatakan, pameran ini merupakan yang kedua, dimana untuk periode pertama telah dilaksanakan pada April 2015. Dibanding dengan pelaksanaan sebelumnya, kali ini akan banyak menawarkan program yang berbeda.

“Kami menawarkan banyak program menarik dan berbeda bagi para pengunjung, di antaranya akan dimeriahkan oleh Cabin Crew Performance, Cooking demo oleh chef ternama dan kami juga akan menyediakan area kuliner.”

“Untuk GATF 2015 periode kedua ini, kami memiliki target penjualan sebesar 138 miliar dengan target pengunjung sebanyak 72.000 selama 3 hari pelaksanaan”, tambah Handayani.

Selama pameran berlangsung, Garuda Indonesia memberikan banyak penawaran menarik bagi para pengunjung, seperti:

  • Diskon tiket domestik hingga 13%, (untuk seluruh kelas yang tersedia)
  • Diskon tiket internasinal hingga 20% (untuk seluruh kelas yang tersedia)
  • Program “Best Deal”, di mana para pengunjung akan mendapatkan berbagai penawaran menarik untuk tiket domestik dan international dengan harga menarik.
  • Program “Happy Hour” di mana pengunjung bisa membeli tiket penerbangan dengan diskon sampai dengan 80% pada pukul 10:00 – 12:00 dan 17:00 – 20:00 WIB setiap harinya (berlaku hanya untuk rute international).
  • Harga khusus untuk penerbangan umroh dan penerbangan interline dan Skyteam Go Passes.

antrian pengunjung Garuda Indonesia Travel Fair 2015Pameran GATF 2015 kali ini diikuti oleh Garuda Indonesia Group dan berbagai mitra usaha yang terdiri dari 46 Travel Agent, 17 Hotel & Theme Park, 5 National Tourism Organization, 14 Corporate & Travel Equipment, dan masih banyak lagi.

Selain Jakarta, pameran GATF 2015 juga akan dilaksanakan serentak di 11 kota besar di Indonesia Bandung dan Makassar (25-27 September), serta Medan, Palembang, Denpasar, Jogja, Surabaya, Semarang, Balikpapan, Kendari, dan Jayapura (2 – 4 Oktober).

Pada GATF 2015 periode pertama, Garuda Indonesia berhasil mendatangkan 48.000 pengunjung dengan total penjualan mencapai 107 miliar rupiah. Untuk dua periode pelaksanaan GATF 2015 ini, Garuda Indonesia menargetkan sebanyak 120.000 pengunjung dan penjualan sebesar 245 miliar rupiah.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.