Gelar DSC XI 2020, Upaya Wismilak Foundation Gelorakan Kebangkitan Ekonomi Era Pandemi

Marketing.co.idBerita Marketing I Meski di tengah kondisi sulit ini, nyatanya tak menghalangi Wismilak Foundation untuk tetap menggelar Diplomat Success Challenge (DSC). Adapun tema penyelenggaraan DSC XI 2020 adalah #BikinGebrakan, yang bermaksud sebagai bentuk dukungan dan dorongan kepada generasi muda untuk berani berwirausaha dan membuat gebrakan dalam bisnis, khususnya yang bisa relevan dengan kebutuhan dan situasi terkini.

Wismilak Foundation DSC XI

Surjanto Yasaputera, Ketua Dewan Komisioner DSC XI 2020 mengatakan, “DSC tahun ini menginjak kali ke-11 sejak pertama kali digelar tahun 2010. Penyelenggaraan DSC XI 2020 di tengah pandemi ini tetap perlu dilakukan sebagai upaya kami berpartisipasi turut mendukung ketahanan dan keberlangsungan dunia usaha di Indonesia, yang jadi salah satu kunci dalam mengatasi krisis.”

Baca juga: Upaya Membantu UMKM Beradaptasi dan Berdaya Saing di Era Digital

Dia menambahkan, sektor paling vital untuk dibangkitkan saat ini salah satunya adalah Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) atau wirausaha, sebagai sarana penyerapan tenaga kerja. UMKM sangat berperan strategis dalam pemulihan dan menggerakkan perekonomian bangsa. Oleh karena itu, penguatan iklim wirausaha secara umum di Indonesia sangat mendesak dilakukan. Setiap tahun, DSC sendiri memberikan hadiah hibah modal usaha total Rp2 miliar, pendampingan dan edukasi, bagi peserta yang terpilih.

Edric Chandra, Program Initiator Diplomat Success Challenge, berharap DSC dapat menumbuhkan generasi muda yang percaya diri dan tangguh untuk membuat gebrakan bisnis. Untuk itu, DSC pun siap mendukung lahirnya ide dan terobosan bisnis baru yang relevan dan dibutuhkan oleh masyarakat saat ini. Telah berjalan selama satu dekade, DSC terus memperluas jangkauannya sejak tahun 2010, hingga kini telah menerima 48.633 proposal bisnis, menggelontorkan Rp15 miliar hibah modal usaha, dan melahirkan lebih dari 300 alumni yang tergabung dalam jejaring Diplomat Entrepreneur Network (DEN).

“Ini merupakan pencapaian yang luar biasa, dan di tahun ini kami menargetkan 12.500 proposal bisnis baru. Kami percaya DSC adalah platform yang lengkap bagi para wirausahawan untuk mewujudkan impian, sekaligus melahirkan inovasi dan kreasi yang bermanfaat,” kata Edric.

Baca juga: Percepatan Pemulihan Ekonomi dengan Digitalisasi Warung

Handoko Hendroyono, salah satu Mentor Nasional DSC XI, bahwa menjalani dan membangun bisnis di tengah pandemi, penuh tantangan dan tidak mudah. Namun di sisi lain, pandemi justru telah memunculkan sejumlah peluang bisnis baru, dan meningkatan kreativitas sejumlah orang dalam berbisnis di tengah keterbatasan. Oleh karena itu, masih dalam semangat Hari Kemerdekaan, Handoko mendukung kesempatan ini bisa jadi momentum menggairahkan dan memajukan brand dan produk lokal.

Kompetisi DSC dibuka pada 19 Agustus 2020, dan pendaftaran peserta akan ditutup pada 19 Oktober 2020. Program DSC memberikan peluang bukan hanya pada bisnis yang sudah berjalan, namun juga bagi mereka yang saat ini memiliki ide bisnis yang masih berupa konsep, baik bisnis yang menghasilkan barang ataupun jasa.

Menariknya, DSC XI 2020 hadir dengan format baru yang berbeda dari sebelumnya, sebab disesuaikan dengan situasi pandemi, dengan menggabungkan konsep on-ground roadshow dan virtual roadshow. Roadshow bersifat virtual mendominasi, dengan kegiatan seperti webinar, Youtube Live, Instagram Live, dan podcast dengan menghadirkan narasumber dari berbagai latar belakang bisnis, yang diharapkan dapat menarik para submitters mengirimkan ide bisnis proposal mereka.

Marketing.co.id: Portal Berita Marketing dan Berita Bisnis

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.