Indofood Dukung Gelaran Ironman 70.3 Bintan 2017

Untuk ketiga kalinya seri kejuaraan internasional Ironman 70.3 edisi Indonesia akan berlangsung di Pulau Bintan pada 20 Agustus 2017. Sejumlah 16 atlet elit dan 1.200 atlet amatir atau rekreasional, baik lokal maupun mancanegara, akan meramaikan lomba tahunan ini. Berdasarkan penyelenggaraan tahun lalu, tingkat kepuasan atlet di lomba ini mencapai 95 persen. Selain itu, berdasarkan survei global Ironman 70.3, lomba di Bintan ini berada di posisi tiga dunia, hanya berada di bawah penyelenggara seri kejuaraan ini di Jerman dan Prancis.

bintan resort
Abdul Wahab (General Manager PT Bintan Resort Cakrawala), Fierman Authar (Head of Consumer Engagement, Corporate Marketing Indofood), Nathalie Marquet (CEO of MetaSport), Prof.Dr.Ir. I Gde Pitana (Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran).

Penyelenggaraan di Bintan merupakan salah satu kejuaraan Ironman 70.3 yang paling pesat perkembangannya di dunia – yang mencatatkan perkembangan sejauh 60 persen sejak perhelatan pertama yang berlangsung pada 2015. Rute lomba akan membawa para triathlete ke perjalanan yang luar biasa di Pulau Bintan. Rute sepeda dan renang di ajang ini, yang dipilih sebagai “the best long course” di Asia pada 2016 oleh Asia Tri, tetap sama dengan tahun sebelumnya. Namun untuk rute lari, tahun ini telah dirancang ulang oleh MetaSport selaku penyelenggara lomba, supaya lebih menarik lagi bagi para triathlete.

Perlombaan akan dimulai pagi hari, dibuka dengan berenang sejauh 1,9 kilometer yang mengambil posisi start di Plaza Lagoi, pusat pengembangan pariwisata Teluk Lagoi di zona khusus Bintan Resort dari wilayah kepulauan Indonesia. Selanjutnya, para atlet akan bersepeda sejauh 90 kilometer (satu putaran) di jalanan yang mulus dan lebar. Para partisipan akan mengakhiri lomba ini dengan berlari sejauh 21 kilometer. Jarak ini akan ditempuh dalam dua putaran, lintasannya cukup memudahkan triathlete, dan memiliki pemandangan lebih menarik ketimbang penyelenggaraan tahun sebelumnya.

Indofood mendukung olahraga sebagai sarana untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran, selain diet seimbang. Perusahaan menunjukkan komitmennya dengan mensponsori berbagai tim olahraga di tanah air seperti sepak bola, lari, dan bulu tangkis, dan tahun ini merupakan yang kedua kalinya Indofood menjadi sponsor utama event Ironman 70.3 Bintan.

“Melalui acara ini, Indofood bertujuan untuk mempertemukan dan menginspirasi masyarakat untuk mempraktikkan gaya hidup yang lebih sehat. Indofood juga percaya bahwa acara ini akan mempromosikan Bintan sebagai tujuan wisata untuk olahraga dan liburan,” Fierman Authar (Head of Consumer Engagement, Corporate Marketing Indofood.

Hingga saat ini, telah terdaftar atlet dari 42 negara di Ironman 70.3 Bintan 2017. Beberapa diantaranya datang dengan harapan memenangkan satu di antara 30 slot ditawarkan untuk mengikuti Ironman 70.3 2018 World Championships di Afrika Selatan tahun depan.

Fisamawati

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.