Ini Kendala Utama Masyarakat Berpenghasilan Rendah dan Tidak Tetap untuk Memiliki Rumah

Rumah subsidi
Ilustrasi rumah subsidi

Marketing.co.id – Berita Properti |Memiliki rumah merupakan impian bagi semua orang, apalagi bagi mereka yang sudah menikah. Tentunya, tak nyaman tinggal Bersama orang tua atau mertua setelah berkeluarga, kan?
Baca Juga: 6 Faktor Penting Saat Mencari Rumah, No.5 Penting Banget!
Namun, untuk mewujudkan impian tersebut bagi sebagian orang bukan perkara mudah, terutama bagi mereka yang berpenghasilan rendah atau tidak tetap.
Baca Juga: 10 Rumah Paling Dicari di Indonesia, Kamu Suka Yang Mana?
Pada tahun 2020, BPS menyebutkan bahwa lebih dari 71 juta penduduk berpenghasilan rendah di Indonesia, 15% di antaranya atau sekitar 11 juta jiwa belum memiliki rumah layak huni.
Baca Juga: Benarkah masa Depan Agen Properti Akan Digantikan Robot?
Hambatan utama yang dihadapi para calon pembeli adalah uang muka (down payment) yang mahal yang biasanya mencapai minimal 15-20% dari harga total rumah. Harga properti yang terus melambung tinggi juga menjadi kendala mereka dalam memiliki rumah.
Baca Juga: 4 Tips Membeli Rumah Bagi Pengantin Baru
“Harga properti yang terus meroket menjadi kendala utama dalam memiliki rumah, terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah atau tidak tetap,” demikian dikatakan CEO Indonesia Property Watch Ali Tranghanda dalam media briefing yang diadakan Pinhome, Rabu, (16/3).
Baca Juga: Inilah Tantangan Utama Kota Cerdas Masa Depan
Hambatan lain yang dialami masyarakat, menurutnya, adalah terkait adanya checking dari BI atau Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) yang ketat untuk mendapatkan KPR, bahkan walaupun mereka mampu secara finansial.
Baca Juga: Tak Perlu BI Checking Atau SLIK, Siapapun Kini Bisa Punya Rumah!
Selain itu, tahapan pengajuan KPR yang cukup panjang dan melibatkan banyak pihak juga menjadi salah satu concern dari pada calon pembeli. Pandemi Covid-19 juga berdampak cukup signifikan terhadap daya beli masyarakat. Hal itu terlihat dari minat konsumen untuk membeli rumah di segmen ini terhitung sedikit.
Baca Juga: 10 Kota Terbaik untuk Membeli Rumah, Kamu Pilih Mana?
Untuk menjawab tantangan-tantangan tersebut perlu adanya solusi yang bisa memudahkan masyarakat berpenghasilan rendah dan tidak tetap agar bisa memiliki rumah dengan lebih mudah.
Baca Juga: Sederhana Proses Beli Rumah, Pinhome Luncurkan #CicilDiPinhome
“Perlu adanya skema lain yang dapat mengakomodasi kebutuhan segmen ini, yang tidak hanya bisa mendongkrak penjualan, tetapi juga bisa memberikan angin segar kepada masyarakat berpenghasilan rendah dan tidak tetap,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.