iPad Baru Digugat Terkait Hak Paten 4G

marketing.co.id- Gugatan terbaru datang dari ADAPTIX. Perusahaan teknologi berbasis di Dallas ini mengklaim bahwa iPad baru milik Apple telah melanggar paten 4G miliknya.

ADAPTIX telah mengajukan dua keluhan berkaitan dengan tindakan Apple yang menjual display  Retina yang dimiliki iPad kepada  AT&T. Tindakan tersebut menurut ADAPTIX secara langsung telah melanggar paten 7.454.212 dan 6.947.748 dimana keduanya berhubungan dengan Orthogonal Frequency Division Multiple Accsess (OFDMA).

ADAPTIX diakui sebagai salah satu pengembang dari sistem berbasis OFDMA dan memiliki 230 paten dan sebagian besar patennya relatife berkaitan dengan teknologi 4G.

Pada Januari 2012, ADAPTIX telah mengambil alih Acacia Reseach Corporation (ARC). ARC  diketahui memperoleh portofolio patent dan secara agresif mengejar proses hukum untuk mendapat pengesahan.

Phonearena|Cecep. S

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.