iPaymu Rilis Layanan BayarDisini.ID Yang Terhubung Lebih dari 137 Bank

iPaymu, pemroses pembayaran jejaring semakin agresif menggarap pasar ecommerce. Baru-baru ini, iPaymu meluncurkan layanan terbarunya peer-to-peer payment “BayarDisini.ID”. Layanan ini memberi kemudahan kepada penggunanya untuk mengirim atau mengumpulkan uang hanya dengan menggunakan link.

Layanan ini ditujukan untuk membantu transaksi pebisnis online mengirim uang lebih mudah, dengan cara yang lebih mirip dengan pesan instan daripada transfer bank. Caranya, pengguna cukup memberikan ID kepada mereka (klien/partner bisnis) berupa email, yang dapat dikirim sebagai link yang kemudian dapat diklik dan digunakan sebagai pengiriman uang.

Menurut riset iPaymu, UKM Online di Indonesia melakukan transaksi 80% melalui media sosial dan messenger, baik Facebook messenger, Bbm, Whatsapp dan Line. Proses pembayaran seperti ini cukup beresiko dan rentan dengan fraud (penipuan).

BayarDisini.ID
BayarDisini.ID

“BayarDisini.ID memfasilitasi sistem transaksi bisnis di fanpage Facebook dan bisa diintegrasikan dengan mudah. Sistem ini akan sangat bermanfaat untuk meningkatkan penjualan 10 kali lipat dari penjualan online melalui channel social media dan messenger karena hanya dengan mengirimkan link payment saja, seperti: bayardisini.id/user . Seperti Anda mempersilahkan pembeli segera membayar dengan menyodorkan mesin EDC,“ ungkap Riyeke Ustadiyanto, CEO dan Founder iPaymu.

Kelebihan lainnya, pengguna layanan tidak dipungut biaya bulanan. Pebisnis online dengan mudah bisa menerima pembayaran e-commerce tanpa si penjual harus melakukan konfirmasi.Layanan ini mempermudah pedagang online, dengan hanya menggunakan 1 akun otomatis akan terkoneksi dengan lebih dari 137 bank. Selain itu, mereka juga bisa menerima pembayaran dari kartu kredit.

Untuk bisa mengakses layanan ini, pengguna harus register di bayardisini.id dan harus mempunya akun iPaymu.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.