Kenko Ditunjuk Jadi Distributor Resmi Titi di Indonesia

Marketing.co.id – Berita Marketing | Indonesia masih menjadi target yang menarik bagi perusahaan – perusahaan global untuk memperluas pasarnya dan meraup keuntungan.

Kenko

Terbaru, Titi Co.,Ltd, perusahaan stationery asal Korea yang terkenal dengan produk oil pastel dan krayon merek Titi menggandeng PT Kenko Sinar Indonesia (Kenko) dalam pendistribusian produk.

Titi menunjuk Kenko sebagai distributor tunggal untuk pasar di Indonesia terhitung September 2021, lantaran melihat Kenko mempunyai reputasi dan prestasi yang baik di mata perusahaan stationery luar maupun dalam negeri.

“Kenko dikenal memiliki reputasi yang baik dengan prestasi produk yang dipercaya di dalam dan luar negeri. Kami percaya dengan kerja sama ini kedua perusahaan bisa semakin berkembang,” kata Andy Chongsik Li, Head of Overseas Business Titi.

William Salim, Digital Development Manager PT Kenko Sinar Indonesia, menyambut antusias kerjasama ini karena Kenko dan Titi memiliki visi dan tujuan yang sejalan dan kerja sama ini bisa menjadi peluang yang besar untuk mengembangkan bisnis stationery di pasar Indonesia.

“Slogan Kenko adalah menjadi brand stationery yang ‘Terkenal dan Terpercaya’, baik di dalam maupun pasar luar negeri. Kerja sama dengan Titi tentunya menjadi peluang yang besar yang dapat diwujudkan bersama,” ucapnya.

Digital Marketing Manager, PT Kenko Sinar Indonesia Jameson Salim menambahkan Kenko sendiri sudah menjadi merek alat tulis kebanggaan Indonesia dan sudah memiliki jalur distribusi yang sangat luas di seluruh Indonesia.

Hal ini dibuktikan dengan memenangkan Top Brand Award untuk 10 kategori produk setiap tahunnya. Ditambah lagi sejak tahun 2020, Kenko tidak sebats menggunakan jalur distribusi tradisional, tapi sudah melebarkan sayap membuka jalur distribusi baru, yaitu channel distribusi online.

Jameson adanya kerja sama ini, Kenko bisa semakin berkembang dan memberikan kontribusi yang besar dalam upaya mencerdaskan generasi muda yang kreatif dan berkualitas.
“Selain ingin mengembangkan bisnis, Kenko juga punya orientasi untuk menghadirkan berbagai produk yang berkualitas untuk memacu kreativitas sebagai upaya upaya mencerdaskan bangsa hingga ke pelosok Indonesia,” sebutnya.

Produk produk Titi yang di distribusikan Kenko meliputi, oil pastel, krayon, cat air, cat acrylic dan cat poster. Diharapkan produk Titi bisa menyumbang sekitar 15% dari total penjualan Kenko. Apabila pasar di Indonesia stabil dan membaik paska pandemi, Titi dan Kenko kemungkinan akan membuka pabriknya di Indonesia.

Marketing.co.id: Portal Berita Marketing & Bisnis

 

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.