Loreal Dukung Perempuan Peneliti Muda untuk Memajukan Bisnis

Foto Acara For Women in Science National 2014 Kick Off
Foto FWIS 2014 Kick Off

Loreal terus berkomitmen dalam memajukan sains di seluruh dunia termasuk Indonesia dengan program Loreal For Women in Science (FWIS).

Untuk mensosialisasikan program tersebut, Loreal bersama Komisi Nasional untuk UNESCO mengadakan seminar dengan berbagai universitas dan lembaga penelitian terkemuka di seluruh Indonesia.

Didirikan sejak 2004, program FWIS Nasional mendapat dukungan penuh dari tiga kementerian Indonesia, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Riset dan Teknologi.

Program ini tidak hanya mengakui peneliti perempuan muda saat ini, namun juga menjadikan mereka sebagai panutan yang menginspirasi para perempuan muda Indonesia untuk menjadi peneliti di masa depan.

Prof. Dr Arief Rachman MPd mengatakan, Sains adalah salah satu kunci untuk mendorong dan mempercepat kemajuan suatu negara. Tanpa sains suatu negara tidak akan maju.

Setiap tahunnya, Loreal memberikan penghargaan berupa beasiswa FWIS Nasional kepada peneliti perempuan muda untuk kategori Life Science dan Material Science senilai masing-masing Rp 80 juta kepada setiap pemenang.

Hingga saat ini, Loreal telah memberikan beasiswa kepada 34 fellows untuk melakukan proyek penelitian, di mana 5 di antaranya telah diakui secara international.

Program FWIS Nasional 2014 terbuka untuk semua peneliti perempuan muda Indonesia yang memiliki gelar master dan berusia maksimal 37 tahun. Aplikasi program ini dapat diunduh dari situs resmi Loreal. Batas akhir pengiriman proposal adalah 1 Agustus 2014.

“Hari ini kami mengajak semua peneliti perempuan muda di Indonesia untuk menjadi bagian dari keluarga besar Loreal-UNESCO For Women in Science yang selama 11 tahun berkomitmen untuk terus memberikan yang terbaik demi memajukan dunia penelitian di Indonesia, khususnya perempuan,” pungkas Melanie Masriel, Head of Communication, PT Loreal Indonesia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.