Menarke Pada Remaja Perempuan, Apa Itu?

Marketing.co.id – Berita Lifestyle | Jika anda perempuan, mulai di usia berapa mulai menstruasi pertama?. Kalau di rentang usia 10-14 tahun berarti anda termasuk dalam 11,5 juta kaum perempuan Indonesia yang mengalami menstruasi pertama dini (menarke). Tercatat ada 1 dari 2 remaja perempuan yan tidak mengganti pembalut mereka setiap 4-8 jam serta tidak mencuci tangan dengan sabun sebelum dan sesudah menggantinya. Hal ini menjadi pekerjaan rumah untuk edukasi setiap tahun dalam Hari Kebersihan Menstruasi Sedunia.

Para pembicara WiSTEM2D Talk yang diadakan oleh Johnson & Johnson Indonesia bersama Prestasi Junior Indonesia pada Selasa (25/05/21) di Jakarta. Foto: Tangkapan layar.

Memperingati ‘World’s Menstrual Hygiene Day’ atau Hari Kebersihan Menstruasi Sedunia yang diadakan setiap tanggal 28 Mei, Johnson & Johnson Indonesia bersama Prestasi Junior Indonesia (PJI) mengadakan edukasi manajemen kebersihan menstruasi secara virtual kepada 200 remaja perempuan, 10 orang tua dan 20 guru dari Jakarta dan Bandung bertajuk “WiSTEM2D Talk: Let’s Start the Conversation About Menstruation!” di Jakarta pada Selasa (25/05/21). Edukasi ini dilakukan untuk memberikan pemahaman lebih baik kepada remaja perempuan tentang kesehatan reproduksi sejak dini dan menjaga kebersihan saat menstruasi.

WiSTEM2D ((Women in Science, Technology, Engineering, Math, Manufacturing, and Design) Talk perdana khusus untuk topik ini menghadirkan tiga pakar untuk memberikan pemahaman yang komprehensif seputar manajemen kebersihan menstruasi dari perspektif kesehatan dan juga psikologis.  Mereka adalah Spesialis Obstetri dan Ginekologi, dr. Damarizqa Dara Sjahruddin, M.Ked.Klin., SpOG yang menjelaskan bagaimana cara menangani menstruasi yang bersih dan sehat serta cuci tangan sebelum dan sesudah menggantinya.

Kemudian Dari aspek psikologis, Psikolog Anak dan Remaja, Vera Itabiliana Hadiwidjojo, S.Psi., Psi., yang memaparkan bahwa edukasi menstruasi sangat menentukan kesehatan reproduksi perempuan ke depannya. Peran orang tua dan guru di sekolah sangat penting untuk memberikan dukungan kepada remaja perempuan bahwa menstruasi merupakan hal lazim yang terjadi namun untuk menyikapinya tidak bisa dianggap hal yang remeh.

Tidak hanya dari kesehatan dan psikologis saja, namun menstruasi juga terkait dengan kesehatan kulit bagi para remaja putri. Brand Manager Neutrogena & Aveeno, Femi Dwi Narita Suryani, S.E., ARAD menjelaskan bahwa perubahan hormon saat menstruasi akan membuat kulit berminyak dan rentan berjerawat. Untuk menghindarinya ia menyarankan untuk tidak memencet jerawat dan membersihkan wajah sebelum tidur.

Dikutip dari Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia yang dilakukan oleh BKKBN, BPS dan Kemenkes pada tahun 2017, mengindikasikan 1 dari 5 remaja perempuan tidak pernah berdiskusi seputar menstruasi dengan orang dewasa sebelum mengalami menarke. Selain itu, 41% remaja perempuan memilih untuk merahasiakan bila sedang menstruasi guna menghindari rasa malu dan takut terhadap orang lain di sekolah, terutama remaja laki-laki.

“Melalui WiSTEM2D Talk, kami mendorong kedua ratus remaja perempuan untuk menjadi duta kebersihan menstruasi dengan membagikan pengetahuan yang telah diperoleh kepada kaum perempuan lainnya di lingkungan terdekat mereka. Hal ini selaras dengan keyakinan kami bahwa kaum perempuan dapat menjadi katalisator untuk mewujudkan individu, komunitas, dan dunia yang lebih sehat.” tutup Devy Yheanne, Country Leader of Communications and Public Affairs, PT Johnson & Johnson Indonesia.

 

Marketing.co.id: Portal Berita Marketing & Berita Bisnis

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.