Menulis Siaran Pers yang Efektif

Typing-at-laptop-300x200Ada dua hal penting yang harus Anda lakukan dalam menulis press release, yakni memahami pentingnya kemampuan menulis, serta waktu yang tepat. Kemudian, Anda juga perlu tahu, bahwa press release juga dapat meningkatkan visibilitas perusahaan serta kontrol terhadap berita yang akan disebarkan media.

Eits, tapi jangan lantas menganggap diri Anda sebagai pakar press release setelah mengetahui tentang empat hal di atas. Ada beberapa lagi yang perlu Anda ketahui demi membuat sebuah press release yang baik, di antaranya adalah menjawab dua pertanyaan berikut. “Apakah wartawan akan menemukan konten yang menarik dari siaran pers Anda?” Dan “Apakah ini merupakan bentuk siaran yang mencakup para jurnalis kenalan Anda?” Jika jawabannya tidak, maka pikirkan lagi siaran pers seperti apa yang akan Anda tulis.

Di bawah ini ada lima tips yang dapat membantu Anda dalam menulis siaran pers yang efektif:

1. Tahu alternatif

Pertama ketahuilah, apakah siaran pers ini merupakan cara terbaik dalam menyebarkan berita yang akan Anda tawarkan? Setelah itu, Anda juga perlu menjadi penasihat strategis klien Anda. Kemudian, sebarkan alternatif lain yang mungkin lebih efektif dari press release itu sendiri, seperti update blog perusahaan atau media sosial.

2. Jangan bicara sebagai perusahaan

Karena peran Anda adalah menumbuhkan citra baik perusahaan, maka jangan sekali – kali berbicara dari sisi perusahaan. Pahami semua yang ingin ditulis, dan terjemahkan dengan kata – kata Anda sebagai orang ketiga, termasuk jargon perusahaan ke dalam istilah yang lebih mudah dipahami oleh khalayak. Hindari pula kata – kata yang berlebihan.

3. Fokus pada satu angle

Jangan beranggapan bahwa Anda akan mendapat banyak hits dengan memasukkan berbagai pesan perusahaan ke dalam press release. Itu malah akan membingungkan audiens, atau bahkan membuat media tidak tertarik. Fokuskan saja pada satu angle yang ingin dibahas. Semakin sederhana pesan Anda, semakin besar pula kesempatan audiens mengingat pesan yang akan Anda sampaikan.

4. Fokus pada fitur dan manfaat

Dengan fokus kepada fitur serta manfaat yang ditawarkan, ada kemungkinan bahwa target audiens akan mempelajari produk dan perusahaan Anda lebih lanjut. Sebagai info, fitur harus menjawab pertanyaan “Apa?”, sedangkan manfaat harus menjawab pertanyaan “Mengapa?”

5. Taktik SEO

Anda perlu membutuhkan taktik SEO dalam kepala Anda sebelum menulis tentang siaran pers. Pastikan juga untuk memasukkan kata kunci yang relevan dalam 60 karakter pertama di headline. Kata kunci di sini maksudnya adalah kata atau frase populer. Jika perlu, Anda bisa mencarinya di Google Analytics.

Sangat penting untuk dapat menulis press release dengan baik dan efektif, karena ini adalah pokok utama pekerjaan seorang PR.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.