Merek-merek yang Dianggap Paling Keren

www.marketing.co.id – Bayangkan jika Anda berangkat ke kantor dilengkapi dengan MacBook dan ponsel BlackBerry, sepatu merek Adidas “membungkus” kaki, dan jam tangan Rolex melingkar di pergelangan tangan. Anda tentu akan merasa bangga dan percaya diri jika merek-merek tersebut melekat pada diri Anda. Mungkin bukan hanya Anda yang merasa keren karena menggunakan merek-merek itu, orang lain pun bisa jadi akan memberi penilaian sama terhadap Anda. “Keren abis!”

Ya, itulah kehebatan merek, bisa membuat orang bangga dan merasa keren menyandangnya. Bahkan tak jarang pula, merek telah dijadikan simbol status bagi si pengguna. Siapa yang tak mengenal mobil Aston Martin? Merek mobil ini telah menjadi mobil idaman bagi masyarakat Inggris. Merek mobil ini dianggap paling keren dengan mengalahkan merek-merek populer lainnya. Nama perusahaan mobil mewah ini melejit setelah mobil produksinya digunakan dalam film-film James Bond. Aston Martin muncul pertama kali dalam film Goldfinger pada tahun 1964. Sementara itu, Apple dan BlackBerry disebut sebagai merek-merek yang banyak diincar oleh konsumen.

Apple dan BlackBerry juga banyak disebut oleh konsumen Indonesia sebagai merek paling keren. Fakta ini terungkap dari hasil survei yang dilakukan oleh Survey One di dua kota besar (Jakarta dan Surabaya), mengenai merek-merek paling keren di mata konsumen Indonesia. MacBook diidamkan oleh banyak orang karena laptop besutan Apple ini memiliki berbagai keunggulan dibanding laptop lain. Keunggulan laptop Apple paling utama adalah stylish, desainnya estetis, dan tentu saja prestise, sehingga laptop Apple memiliki daya tarik tersendiri, apalagi di Indonesia. Ini bisa dibuktikan, dari sekian banyak laptop yang dipakai di area hotspot publik, seperti kafe atau perpustakaan, pasti yang paling kelihatan bergengsi dan menarik perhatian adalah laptop Apple. Harga yang relatif mahal tampaknya tidak menghalangi orang untuk memilikinya.

Ponsel apa yang sedang diminati oleh banyak orang Indonesia saat ini? Tentu saja BlackBerry. Ponsel ini memang fenomenal. Bayangkan saja, tanpa ada promosi yang gencar, konsumen Indonesia seperti tersihir oleh ponsel asal Kanada ini. Ponsel besutan RIM (Research In Motion) tersebut memang banyak memiliki keunggulan dibanding ponsel lainnya, terutama dengan adanya fasilitas BB Messenger (BBM) serta push email. Harganya yang relatif masih mahal menjadikan BlackBerry sebagai ponsel yang membuat kebanggan sendiri bagi pemakainya.

Untuk soal mobil, Toyota dianggap sebagai merek paling keren oleh konsumen Indonesia, terutama konsumen wanita. Kuat dugaan, Toyota yang dimaksud di sini adalah Toyota Innova. Mobil MPV ini memang pas bagi keluarga Indonesia kelas menengah atas. Harganya pun relatif mahal. Di Indonesia, Toyota menjadi merek paling banyak dipilih. Apa pun keluaran produk ini, pasti dicari banyak orang. Toyota Innova dan Avanza adalah market leader sepanjang masa. Kekuatan mereknya begitu besar, sehingga tak pernah bergeser sebagai merek paling top. Keunggulan Toyota selain kualitas, harga jual-kembalinya pun relatif masih tinggi. Maklum, masih banyak orang Indonesia saat akan membeli mobil juga mempertimbangkan hal itu.

Sebaliknya, konsumen pria lebih menganggap BMW dan Mercedes Benz sebagai merek paling keren untuk sebuah mobil. Desainnya yang stylish dengan harga yang tidak semua konsumen bisa menjangkaunya menjadikan seorang laki-laki bangga jika memiliki mobil tersebut.

Survei yang melibatkan 500 responden kelas menengah atas ini juga menempatkan kartu kredit BCA di posisi teratas sebagai merek paling keren, mengalahkan kartu kredit Citibank dan Mandiri. Keberhasilan BCA mengungguli Citibank tidak terlepas dari nama besar BCA, memiliki jaringan ATM terluas, serta jumlah nasabah yang begitu besar. Hal ini yang membantu kartu kredit BCA unggul dibanding lainnya. Sementara itu, untuk kamera digital dan handycam, Sony-lah yang dianggap keren. Sejak dulu, Sony telah dikenal sebagai merek elektronik yang berkualitas. Oleh karena itu, tak heran jika banyak orang menginginkan merek ini.

Kemudian, untuk merek-merek kategori produk aksesori, kebanyakan merek asing disebut oleh konsumen Indonesia sebagai merek paling keren. Rolex paling banyak disebut sebagai merek paling keren untuk jam tangan, terutama oleh konsumen pria. Untuk sepatu, Adidas banyak diidamkan oleh konsumen pria; sementara Buccheri paling banyak disukai konsumen wanita. Sedangkan untuk kemeja, konsumen pria menganggap Executive dan Polo sebagai merek paling keren.

Keberhasilan sebuah merek menjadi merek paling diidamkan sejatinya adalah keberhasilan marketer dalam membangun persepsi atas merek tersebut. Namun, membangun persepsi bukanlah perkara mudah. Ini menyangkut upaya menciptakan kualitas—baik produk maupun layanan—yang dilakukan secara berkesinambungan dan juga dihubungkan dengan perubahan lingkungan. Apple, Rolex, Toyota, ataupun Adidas terkenal bukan karena harganya yang relatif mahal. Akan tetapi, karena merek-merek itu konsisten menciptakan produk dan layanan yang berkualitas.

Merek yang sukses juga harus disertai dengan penjualan yang efektif, pengiklanan, dan kampanye promosi—yang akan mengomunikasikan fungsi dari merek itu dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Dengan usaha yang keras dan komitmen untuk memperkuat komunikasi itu, akan tercipta kesadaran konsumen atas merek tersebut.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.