MINDVOKE, Game VR eSports Multiplayer Pertama di Indonesia

Setelah melakukan riset lebih dari setahun, SHINTA VR akhirnya mengenalkan multiplayer game VR pertama di Indonesia dengan nama CODENAME: MINDVOKE. Game yang memiliki jenis permainan FPS (First Player Shooter) ini merupakan game multiplayer online yang dirancang bagi penggunanya melakukan battle dengan sensasi dunia surreal (surreal world).

Game VR eSports MINDVOKE

Akira Sou Co-Founder SHINTA VR mengatakan,  permainan multiplayer adalah salah satu solusi terbaik untuk menciptakan ekosistem industri VR. “Dengan memadukan talenta hebat dan konsep multiplayer, saya yakin CODENAME: MINDVOKE bisa menjadi salah satu game VR yang diminati secara global. Kami ingin game ini masuk sebagai kategori VR e-sport.”

Sebagai informasi, Saat ini teknologi VR banyak diminati para gamer yang ingin merasakan sensasi dan pengalaman bermain game secara nyata. Menurut riset Research and Markets, pasar hardware dan software VR enterprise akan naik dari $592.3 juta pada 2016 menjadi $9.2 miliar pada 2021. Sementara itu Survei AppAnnie dan Newzoo di 2017, menyatakan bahwa Augmented Reality (AR), Virtual Reality (VR), Mixed Reality (MR) adalah masa depan industri game. Pendapatan industri dari sektor tersebut diperkirakan akan meningkat berkali-kali lipat hingga 2020 mendatang.

CODENAME: MINDVOKE mengusung seni post-modern surrealis dipadukan dengan unsur cyberpunk. Berlatar belakang pertarungan di alam bawah sadar manusia, game ini memiliki konsep cerita penuh filosofi di dalamnya. Jadi, selain bisa bertarung kompetitif dengan lawannya, para pemain akan menikmati dunia surrealis penuh makna dan indah. Selain itu, background music memasukan banyak unsur postrock surrealis dan experimental music.

Bagi penggemar game FPS maupun mereka yang ingin merasakan sensasi bermain dalam dunia 3D virtual atau serunya berimajinasi di dunia surreal, SHINTA VR akan mengadakan sebuah seri kompetisi CODENAME: MINDVOKE pada 6-28 April 2018 mendatang.

Para gamers yang ingin berpartisipasi dan menjadi bagian kompetisi ini dapat langsung datang ke What’s Up Café chapter kebon jeruk, Kemanggisan mulai 3 April 2018 mendatang.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.