Persembahan 21 Tahun LaSalle College Jakarta Dalam Nian Tana

LaSalle College Jakarta yang dikenal banyak menghasilkan perancang busana muda terkenal baru saja merayakan 21 tahun berdirinya. Untuk merayakan pencapaiannya, maka diadakan sebuah acara “Creative Show 2018” dimana seluruh lulusan LaSalle College menampilkan kolaborasi dari semua program yang ada di sekolah desain internasional ini.  Program studi yang ada di LaSalle College antara lain: Fashion Design, Fashion Business, Interior Design, Digital Media Design, Photography dan Artistic Make Up.

21 Tahun LaSalle College JakartaCreative Show 2018 yang mengambil tema Nian Tana, terinspirasi dari alam dan keramahan daerah Maumere. Nian Tana sendiri berasal dari bahasa daerah Maumere, Flores yang berarti Mother Land (Tanah Air). Pergelaran kreatif ini menampilkan 70 desainer dengan total 266 baju yang dibagi dalam 4 sekuen dengan tema berbeda. 72 koleksi diantaranya menggunakan kain Flores dan dibagi ke dalam 33 koleksi wanita serta 39 koleksi pria. Kain Flores sendiri memiliki ciri khas seperti motif berupa gambar flora dan fauna dengan pemilihan warna yang berbeda dari kain tradisional Indonesia lainnya.

Setiap tahun LaSallage College Jakarta selalu memilih tema yang berbeda namun selalu mengangkat tentang sebuah daerah di Indonesia yang terkenal dengan kain khasnya. Jika tahun 2018 mengangkat Flores, maka tahun 2019 akan mengeksplorasi Kalimantan Barat. Walaupun dikenal sebagai sekolah Internasional namun LaSalle College Jakarta tetap mengutamakan kekayaan alam nusantara. Ini adalah salah satu cara menanamkan cinta Indonesia

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.