Nutriville Gandeng Son Ye Jin Untuk Menginspirasi Wanita Indonesia

Marketing.co.id – Berita Lifestyle | Berbagai jenis minuman saat ini banyak ditemui di modern retail maupun warung kelontong. Baru-baru ini PT Asia Health Energi Beverage (AHEB) meluncurkan produk minuman kolagen dengan nama Nutriville.

Kolagen merupakan 25% hingga 30% dari semua protein dalam tubuh serta merupakan protein struktural utama dan sel khusus untuk sistem kekebalan tubuh. Untuk kulit, kolagen mempunyai manfaat untuk menyediakan komponen building block untuk kulit (dan elastin).

Berdasarkan fakta, gaya hidup tak sehat yang sehari-hari banyak dilakukan masyarakat ternyata mempengaruhi kemampuan tubuh manusia memproduksi kolagen. Produksi kolagen menurun drastis seiring usia dan faktor eksternal seperti merokok, kurang tidur, kurang gizi, paparan sinar matahari dan lainnya menjadi penyebab berkurangnya kuantitas dan kualitas elastin dan kolagen pada daerah dermis sehingga menyebabkan kekenyalan kulit menurun. Bertambahnya kerutan, hilangnya elastisitas dan perubahan warna kulit adalah hal yang terlihat langsung dari menurunnya kolagen.

dr. Yohan Samudra, SpGK, AIFO-K menjelaskan, “asupan minuman kolagen dapat membantu meningkatkan jumlah kolagen pada tubuh. Penggunaan 2.5 g kolagen peptide setiap hari, selama 60-90 hari dapat membantu memperbaiki hidrasi dan elastisitas dan mengurangi kerutan. Selain itu juga melindungi fungsi sel dari efek berbahaya UVA, menyehatkan saluran pencernaan, hingga dapat memperbaiki radang sendi, penyembuhan luka serta menambah imun tubuh. Agar terserap maka setiap minuman kolagen harus disertai dengan kandungan vitamin C untuk membantu penyerapan kolagen yang lebih cepat pada kulit.”

Satu kaleng Nutriville sebagai minuman mengandung 500mg kolagen yang aman dikonsumsi setiap hari untuk menjaga kulit dan imun tubuh. Terdapat kandungan vitamin C sebanyak 90 mg dan kandungan kalori yang rendah hanya 45 kkal per kaleng. Kemasan Nutriville juga telah menggunakan kemasan daur ulang sehingga ramah lingkungan.

Son Ye Jin, Brand Ambassaor Nutriville dan Ricky Suhendar, Chief Marketing Officer PT AHEB. Foto: marketing.co.id/lialily.

“PT AHEB menghadirkan Nutriville karena kami memahami pada usia tertentu banyak wanita mulai khawatir dengan penampilan kulit yang semakin kusam dan berkerut. Sekarang semua wanita Indonesia dapat merasakan manfaat Nutriville setiap hari untuk menjaga penampilan kulit mereka seperti Son Ye Jin yang ditunjuk menjadi Brand Ambassador kami,” papar Ricky Suhendar, Chief Marketing Officer PT AHEB.

Son Ye Jin, merupakan aktris Korea terkenal yang bermain dalam drama populer “Crush Landing On You”. Diluar kegiatan syuting, ia menerapkan gaya hidup sehat yang holistik dalam merawat diri. “Son Ye Jin telah banyak menginspirasi banyak fans wanitanya untuk hidup sehat. Hampir 2 dekade berkarya, kecantikannya tak pudar walau bertambah usia dan Nutriville ingin mengajak wanita Indonesia untuk rajin merawat diri seperti Son Ye Jin.” tambah Ricky.

“Jika tidak ada kegiatan syuting, saya selalu mengawali pagi hari dengan minum air, membuat jus buah serta minum kolagen. Bagi saya merawat diri itu penting sekali. Selama beberapa minggu saya mencoba minum Nutriville dan merasakan perbedaan. Ketika diminta menjadi brand ambassador, saya merasa senang karena bisa lebih dekat dengan penggemar saya di Indonesia. Saya sudah beberapa kali pergi ke Bali namun ingin juga berkunjung ke kota lain di Indonesia yang pasti indah.” ujar Son Ye Jin, Brand Ambassador Nutriville.

Nutriville sudah bisa didapatkan di modern retail dengan harga Rp 8.000 per kaleng. Tidak hanya wanita saja yang bisa menikmati minuman ini, namun juga pria. Merawat diri harus dilakukan oleh siapa saja agar awet muda di kemudian hari.

Marketing.co.id: Portal Berita Marketing dan Bisnis.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.