Open Labs: 2022 Adalah Tahun Bagi Wanita Menjadi Pemimpin eCommerce Indonesia 

Dukung Pemberdayaan Perempuan, KLAR Smile Luncurkan Kampanye #SmileToEmpowerMarketing.co.id – Berita Marketing | Menurut McKinsey Global Institute (MGI), kesetaraan gender tidak hanya menjadi masalah moral dan  sosial yang mendesak tetapi juga memiliki efek ekonomi positif yang luar biasa. Kesetaraan benar benar dapat menambahkan $12 triliun ke pertumbuhan global jika kesenjangan gender global  dipersempit.

Open Labs, brand aggregator local, menyatakan dukungannya terhadap kesetaraan gender dan sangat percaya pada kekuatan pemimpin wanita. Sejak diluncurkan pada  Oktober 2021, Open Labs telah menerima ratusan aplikasi dari berbagai perusahaan eCommerce di  berbagai sektor. Sekitar setengah dari perusahaan eCommerce ini (50%) dipimpin oleh CEO wanita. Jadi, tidak heran jika dari puluhan perusahaan yang dipilih Open Labs sebagai mitra hingga Maret 2022,  setengahnya (50%) dipimpin oleh CEO wanita. 

Jeffrey Yuwono, CEO Open Labs mengatakan, bertambahnya jumlah perusahaan yang dipimpin wanita dan perusahaan eCommerce Indonesia pada umumnya yang menjadi mitra Open Labs menunjukkan kesetaraan gender yang kuat di sektor eCommerce Indonesia. Berlawanan dengan  kepercayaan populer, perusahaan-perusahaan yang dipimpin oleh CEO wanita bukan hanya  perusahaan yang berhubungan dengan fashion dan kecantikan. Perusahaan-perusahaan tersebut juga  berasal dari kategori tradisional yang didominasi laki-laki.

Bisnis eCommerce mitra Open Labs yang dipimpin oleh wanita terbagi menjadi beberapa sektor; 8%  adalah perusahaan elektronik, 3% adalah makanan dan minuman, 28% bergerak dalam bidang mode,  18% adalah Home and Living, dan 44% di FMCG.

Dalam mengidentifikasi bisnis potensial untuk diinvestasikan, Open Labs sangat selektif dalam proses  evaluasi, dengan setiap prospek dinilai berdasarkan metrik utama Open Lab yang mencakup ukuran,  pertumbuhan, profitabilitas, dan kepemimpinan kategori, serta komitmen para pendiri dari bisnis.

Tidak  seperti agregator brand lain yang lebih memilih akuisisi langsung 100%, akuisisi Open Labs dimulai dari  51% saham, yang mencerminkan preferensinya agar pendiri asli tetap tinggal dan terus berkontribusi  pada bisnis dengan visi, semangat, dan komitmen mereka. Contoh salah satu partner Open Lab yang dipimpin oleh wanita adalah Emaku, yang memasok bumbu dan rempah-rempah ke restoran-restoran terbaik di Jakarta.

CEO Emaku Indonesia Claudia Sastra mengatakan, “Kami memulai bisnis ini sebagai merek yang  dipercaya oleh para chef papan atas. Kami telah memasuki model perdagangan modern dan online.  Dan, Open Labs sangat membantu proses perdagangan online kami. Open Labs percaya pada  keterampilan kepemimpinan dan produk saya. Mereka segera melihat kelemahan kami di bagian  pemasaran digital, dan tim pemasaran Open Labs telah turun tangan untuk membantu kami  menjalankan iklan online kami, mengembangkan template untuk materi iklan, bereksperimen dengan  pesan yang berbeda, bahkan meningkatkan kemasan produk. Emaku menjadi perusahaan yang lebih  baik dan merek yang lebih besar berkat dukungan dari Open Labs. Hal ini terbukti dari keberhasilan  Emaku menjadi produsen lokal pertama yang memimpin produk salted egg powder di Indonesia.”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.