Pabrik Baru SEID Siap Beroperasi Tahun Depan

Marketing.co.id, Jakarta-PT Sharp Electronics Indonesia  (SEID) memulai peletakan batu pertama untuk pabrik barunya di Karawang International City (KIC) seluas 31 ha.

Pabrik yang rencananya akan beroperasi pada tahun 2013 ini akan memproduksi lemari es sebesar 2.640 ribu per tahun atau sekitar 2X kapasitas produksi   dari pabrik di Pulogadung.

Sementara, kapasitas produksi mesin cucinya akan ditingkatkan 2,5X atau 1.680 ribu per tahun.

Dalam rangka memperingati ulang tahunnya yang ke-100 pada tanggal 15 September 2012, SEID, Sharp ASEAN, Middle East, dan Australia meluncurkan program Sharp Our Future Campaign yang akan dilaksanakan selama 100 hari. Program ini akan dimulai pada 7 Juni – 15 September 2012.

President Director SEID, Fumihiro Irie mengungkapkan, hingga semester I tahun ini, SEID mengalami pertumbuhan sebesar 25% dibanding semester I tahun lalu. Peningkatan ini didorong even Euro Cup 2012 yang menaikkan minat orang untuk nonton bareng sehingga pembelian terhadap barang-barang audio TV naik tajam.

Menyoal kontribusi SEID terhadap Sharp Corp., Irie menjelaskan, prosentasenya hanya 5-6%, akan tetapi terhadap Sharp ASEAN, kontribusi SEID bisa mencapai 40%. Menteri Perindustrian RI, Mohammad S. Hidayat yang hadir di sela-sela acara mengatakan , sejak SEID  hadir pada tahun 1970 di tanah air, perusahaan ini telah menunjukkan kontribusi  dalam mengembangkan industry elektronik nasional.

“Diharapkan pada masa mendatang, SEID bisa terus berkembang hingga mampu mendorong perkembangan industry komponen dalam negeri,” tandasnya. (Andri Darmawan)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.