Penemuan Terbaru untuk Pengobatan Stroke dan Parkinson

Marketing.co.id– Ada kabar gembira bagi penderita penyakit stroke dan Parkinson. Sebuah penelitian yang baru-baru ini dilakukan oleh University of Queensland yang dipelopori oleh Profesor Bruce Murdoch. Dalam penelitiaannya telah mengklaim menemukan pengobatan baru yang dapat membantu mereka yang menderita penyakit jangka panjang seperti stroke dan Parkinson.

Di Indonesia sendiri, stroke adalah salah satu penyakit mematikan yang harus diwaspadai. Untuk di Amerika penyakit ini adalah penyebab kematian ketiga.

Stroke adalah suatu penyakit dimana ketika pasokan darah yang mengalir kebagian otak tiba-tiba terganggu. Dalam jaringan otak kurangnya aliran darah menyebabkan serangkaian reaksi biokimia yang dapat merusak atau mematikan sel-sel saraf otak. Kematian jaringan otak dapat menyebabkan hilangnya fungsi yang dikendalikan oleh jaringan itu. Bila dapat diselamatkan, kadang-kadang penderita mengalami kelumpuhan di anggota badannya, hilangnya sebagian ingatan atau kemampuan dalam berbicara.

Seperti di lansir dari topnews, penemuan yang dilakukan oleh Profesor Bruce adalah dengan bantuan pulsa magnetik yang akan dapat memicu daerah yang terkena di sekitar otak. Hal ini diyakini bahwa teknik baru ini akan dapat membantu mereka yang berjuang untuk berbicara setelah mereka menderita parkinson dan stroke.

Menurut Profesor Bruce, ada harapan tinggi dengan perbaikan dengan pengobatan baru dalam waktu yang akan datang, dan mungkin mengubah arah masa depan kehidupan pasien. Dengan perawatan ini membangun rasa percaya diri pada pasien, sehingga mereka dapat berbicara dengan bebas seperti sediakala.

Profesor Murdoch telah bersama sama dalam konferensi pidato patologi nasional di Hobart. Dia menyerukan dana untuk penelitian sehingga pasien dapat diberikan bantuan yang layak. (HN)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.