Penerbit Erlangga Luncurkan Buku Cerita Dinda Tidak Rewel Lagi

Peluncuran Buku Dinda Tidak Rewel Lagi dan Talkshow “Cara Bijak Atasi Anak Tantrum” Marketing.co.id - Berita Marketing |Peluncuran Buku Dinda Tidak Rewel Lagi dan Talkshow “Cara Bijak Atasi Anak Tantrum”

Marketing.co.id – Berita Marketing | Erlangga for Kids imprint Penerbit Erlangga meluncurkan Buku Cerita Dinda Tidak Rewel Lagi. Acara ini dikemas melalui perbincangan hangat dengan tema “Cara Bijak Atasi Anak Tantrum” dengan narasumber utama Dr. Atalia Praratya, penulis buku Dinda Tidak Rewel Lagi dan psikolog anak dan remaja Vera Itabiliana pada Rabu (9/11/2022), pukul 13.30 hingga 15.00 di Panggung Utama, Indonesia International Book Fair, Jakarta Convention Center, Hall B, Jakarta.

Buku Cerita Dinda Tidak Rewel Lagi mengisahkan tentang Dinda yang suka rewel atau tantrum. Dinda gampang sekali merengek dan menangis. Ketika diajak Ibu ke pasar, Ayah ke toko, Tante Ika ke taman, Dinda selalu menangis jika permintaannya tidak dituruti. Begitu juga ketika Dinda berada di sekolah. Dinda sering sekali menangis ketika berebut mainan. Lama-kelamaan, Dinda tidak lagi diajak pergi ke pasar, ke toko, ke taman, hingga tidak diajak bermain di kelas.

Buku ini dilengkapi dengan pesan psikolog bagaimana pencegahan anak tantrum dan bagaimana penanganan langsung saat anak tantrum. Dengan pesan psikolog ini, harapannya orang tua dan bapak/ibu guru dapat bijak menghadapi anak yang sedang tantrum dengan penanganan dan pencegahan yang tepat.

Assistant Managing Director for Young Readers, Reference and Digital Products Penerbit Erlangga Fikri Somyadewi mengatakan, melalui buku cerita Dinda Tidak Rewel Lagi ini diharapkan dapat membantu para orang tua muda dalam mengenalkan dan mengedukasi emosi anak usia dini dengan cara bercerita. Dengan bercerita, anak akan merasa nyaman dan mampu menyerap informasi yang akan menambah wawasan anak.

Atalia yang merupakan Bunda PAUD Provinsi Jawa Barat, dan Bunda Literasi Provinsi Jawa Barat menyapa anak-anak PAUD di booth Penerbit Erlangga.Sebelum acara peluncuran, Atalia yang merupakan Bunda PAUD Provinsi Jawa Barat, dan Bunda Literasi Provinsi Jawa Barat menyapa anak-anak PAUD di booth Penerbit Erlangga. Atalia juga menyempatkan membacakan buku cerita terbarunya Dinda Tidak Rewel Lagi di booth Penerbit Erlangga. Anak-anak menyambut dengan semangat dan gembira mendengarkan cerita yang dibacakan langsung olehnya.

Acara peluncuran buku ini merupakan bagian rangkaian acara Indonesia International Book Fair 2022 yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), mulai dari 9 hingga 13 November 2022.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.