Pentingnya Nutrisi bagi Ibu Hamil dan Menyusui

Blackmores Peduli Nutrisi Bunda Blackmores Pregnancy and Breast-Feeding Gold Nutrisi penting bagi ibu hamil & menyusui bersama BlackmoresMarketing.co.id – Berita Lifestyle | Pada masa kehamilan, tumbuh kembang janin sangat dipengaruhi oleh makanan dan minuman yang dikonsumsi oleh sang ibu. Tidak hanya kebutuhan makronutrien seperti protein, lemak, dan karbohidrat, ibu hamil juga wajib memenuhi kebutuhan mikronutrien seperti asam folat, zat besi, yodium, kalsium, dan juga minyak ikan. Minyak ikan merupakan asupan DHA yang memiliki banyak manfaat, yaitu mendukung perkembangan mata dan otak janin. Ini berfungsi merangsang kecerdasan sampai setelah lahir.

Mengingat pentingnya nutrisi yang harus dikonsumsi ibu hamil, Blackmores menggandeng FoodCycle Indonesia dan Yayasan Gita Pertiwi menghadirkan program Blackmores Peduli Nutrisi Bunda. Program ini bertujuan untuk mendukung ibu hamil khususnya yang berdomisili di kota Solo dalam memenuhi kebutuhan nutrisi ibu dan bayi. Program ini diwujudkan dengan memberikan sebanyak 12.000 botol kepada ibu hamil dan menyusui yang kurang mampu di kota Solo.

Dokter Spesialis Kandungan dr. Boy Abidin, Sp.OG menyampaikan bahwa pada masa kehamilan dibutuhkan asupan mikronutrien yang lengkap untuk mendukung perkembangan janin dan kesehatan ibu. DHA merupakan kebutuhan yang sangat penting. Kekurangan DHA menyebabkan resiko seperti kelahiran prematur, pre-eklampsia, dan Berat Badan Lahir Rendah (BBLR). Salah satu cara mendapatkan DHA adalah melalui minyak ikan namun sayangnya masih banyak ibu hamil yang belum mengetahui hal tersebut.

Blackmores Pregnancy and Breast-Feeding Gold adalah salah satu produk unggulan dari Blackmores. Produk ini memiliki kandungan nutrisi esensial yang dibutuhkan untuk membantu memenuhi kebutuhan mikronutrien Ibu dan Si Kecil di masa kehamilan dan menyusui. Beberapa kandungan di dalamnya antara lain adalah asam folat, minyak ikan, zat besi, kalsium, serta vitamin dan mineral lainnya. Minyak ikan yang terkandung di dalam suplemen ini juga merupakan sumber DHA yang sangat baik.

Menurut Senior Brand Manager Blackmores Pregnancy & Breast-Feeding Gold Tiffany Pratiwi Suwandi, program Blackmores Peduli Nutrisi Bunda merupakan sebuah usaha untuk mengurangi angka Berat Badan Lahir Rendah (BBLR) di kota Solo. Sehingga, kebutuhan nutrisi ibu hamil bisa terpenuhi. Program ini berlangsung sejak bulan April hingga bulan September 2022.

Sementara itu, Kabid Pemerintahan dan Pembangunan Manusia BAPPEDA Kota Surakarta Reni Andri Lestari, ST, MM menyampaikan bahwa jumlah angka BBLR di kota Solo haruslah ditekan agar semakin berkurang. Kasus BBLR di kota Solo menjadi perhatian bersama agar bisa memberikan edukasi kepada para ibu hamil.

Profil Kesehatan Provinsi Jawa Tengah 2020 yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Jawa Tengah menjelaskan bahwa setidaknya terdapat 17,59% kasus bayi lahir BBLR di Kota Solo. Salah satu penyebabnya adalah kurangnya asupan mikronutrien seperti termasuk zat besi, asam folat, kalsium, vitamin B12, dan zink, termasuk minyak ikan. Dibandingkan dengan kota lain di Jawa Tengah, kasus yang terjadi di Kota Solo tergolong tinggi

Ketua TP PKK Kota Surakarta Selvi Ananda Gibran menambahkan bahwa selain BBLR, stunting juga menjadi perhatian di kota tersebut. “Masih ada sekitar 800 anak kasus stunting, target kita bisa menurunkan 3% setiap tahun. Ini memang berat tapi kita gandeng banyak pihak untuk mendukung, karena tidak hanya sekadar sosialisasi dan edukasi saja tapi juga harus diberikan bantuan vitamin dan makanan sehat juga,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.