Permai Baby Shop Tawarkan Waralaba, Reseller, dan Dropshipper

Marketing.co.id – Berita UMKM | Urusan belanja kebutuhan Si Buah Hati Kecil merupakan sebuah kewajiban bagi para orang tua. Bagi keluarga baru yang sedang menanti anak pertama, untuk berbelanja perlengkapan bayi biasanya masih banyak yang kurang paham dan berpengalaman.

Menjawab permasalahan  tersebut Permai Baby Shop hadir dengan konsep One Stop Baby Shop. Konsep ini merupakan sebuah konsep dimana ketika pembeli berkunjung ke suatu toko, mereka bisa berbelanja berbagai macam produk dalam satu waktu tanpa harus berpindah toko.

Permai Baby Shop menyediakan semua jenis produk perlengkapan bayi seperti pakaian, peralatan makan, bedongan, pakaian tidur, perlengkapan mandi, travel kit, mainan, dan lain-lain. Semua jenis produk perlengkapan bayi tersedia dalam satu toko. Dengan kata lain, Permai Baby Shop adalah toko produk kehamilan dan perlengkapan bayi yang serba ada.

Indriani Lukman, CEO Permai Baby Shop mengatakan, Konsep One Stop Baby Shop dari Permai Baby Shop merupakan solusi yang cocok bagi para calon orang tua baru untuk berbelanja keperluan anak dengan harga yang murah tetapi tidak dengan kualitas murahan.

Baca juga: 3 Perlengkapan Traveling Bayi Paling Laris di Akhir Tahun

“Orang tua tidak perlu bingung dan repot-repot mengunjungi banyak toko untuk berbelanja keperluan anak karena semua sudah tersedia secara lengkap di Permai Baby Shop,” ucapnya.

Permai Baby Shop yang berdiri sejak tahun 1998 menjual ribuan produk perlengkapan bayi dan kebutuhan ibu yang tersedia di seluruh cabang toko. Kini, Permai Baby Shop juga telah melebarkan sayap ke bisnis online agar semakin memudahkan konsumen untuk berbelanja dengan lebih praktis dan efektif, terlebih di tengah pandemi Covid-19 sekarang ini.

Menurut Indriani, di masa pandemi Covid-19 masyarakat tentunya merasa khawatir untuk keluar rumah dan mengunjungi tempat yang ramai. Untuk itu, Permai Baby Shop memberikan solusi terbaru agar mereka bisa berbelanja secara virtual tanpa harus datang langsung ke toko.

Permai Baby Shop
Seorang sales sedang memperkenalkan produk Permai Baby Shop

“Virtual Shopping ini tentunya berbeda dengan berbelanja di marketplace. Di marketplace, customer tidak bisa melihat melihat dan menentukan kualitas barang sebelum barang tersebut sampai di tangan customer. Namun, dengan Virtual Shopping, customer dapat melihat langsung barangnya secara detail dan real pick sehingga tidak perlu cemas kalau-kalau barang yang akan dikirim tidak sesuai permintaan dan ekspektasi,” sebutnya.

Tidak hanya memudahkan para calon orang tua baru, Permai Baby Shop juga menawarkan kemitraan offline store, dengan bonus dibantu online store juga. Bagi yang berniat membuka usaha waralaba (franchise), akan diberi akun marketplace, e-mail  bisnis, hak menggunakan merek Permai untuk keperluan iklan, hingga banner dan bonus custom desain logo toko.

Baca juga: Buka Gerai Perdana, Tacitos Langsung Beri Peluang Waralaba

Saat ini, beberapa franchise dari Permai sudah ada di kota Bekasi, Tegal, Batang, Medan, dan Pontianak. Dengan aturan jarak minimal 10 km antar-franchise. Ada empat pilihan paket yang tersedia untuk membuka usaha franchise ini, yaitu Silver, Gold, Diamond dan Platinum. Masing-masing memiliki penawaran yang berbeda.

Permai Baby Shop juga membuka peluang bagi Anda yang ingin menjadi reseller dan dropshipper untuk menambah penghasilan, tentunya dengan harga grosir yang tidak kalah bersaing sehingga Anda bisa mendapat keuntungan yang memuaskan.

Sebagai informasi, saat ini Permai Baby Shop memiliki cabang yang tersebar di seluruh Jabodetabek, Karawang, Bengkulu, Makassar, dan akan segera membuka cabang baru di Lampung dan Pekanbaru.

Marketing.co.id – Portal Berita Marketing & Bisnis

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.