Sambut Musim Liburan, Smailing Tour Targetkan 10.000 Orang

smailing sensational saleMarketing.co.id – Terus meningkatnya minat konsumen Indonesia untuk berwisata membuat industri pariwisata Indonesia memiliki peluang besar untuk tumbuh di masa depan.

Tumbuhnya populasi kelas menengah dan meningkatnya pendapatan masyarakat dalam beberapa tahun terakhir menjadi pemicu atas bergesernya pola konsumen dari barang-barang kebutuhan pokok ke gaya hidup – menurut Nielsen Global Consumer Survey 1 2013.

Data Nielsen juga menyebutkan, sebanyak 37% responden memilih liburan sebagai prioritas kedua pengeluaran mereka setelah menabung (74%). Survei terpisah yang dilakukan oleh McKinsey&Company juga mengungkapkan optimisme serupa mengenai tren berwisata di tanah air.

“Pariwisata telah menjadi penyumbang devisa ketiga terbesar bagi Indonesia. Ini menunjukkan sesuatu yang menggembirakan,” ujar Santoso, Head Consumer Card PT BCA.

Menanggapi data tersebut sekaligus menyambut usianya yang ke-37 tahun,  Smailing Tour terus berinovasi untuk membuat paket-paket perjalanan terbaik ke seluruh dunia.

Beberapa waktu lalu, Smailing Tour bekerja sama dengan Bank BCA dan Grand Indonesia Shopping Town menyelenggarakan  Smailing Sensational Sale  – travel fair tunggal terbesar yang bukan hanya menawarkan berbagai paket perjalanan dengan harga terbaik namun juga menghadirkan atraksi-atraksi menarik dari mencanegara.

“Kami ingin memberikan produk pariwisata berbeda,” tutur Anthony Akily, President & CEO Smailing Tour Group di Main Atrium Lantai 1 East Mall Grand Indonesia.

Dalam pameran Smailing Sensational Sale tersebut banyak penawaran menarik yang diberikan seperti diskon 50% untuk orang kedua, free visa  ke berbagai negara tujuan dan jalan-jalan gratis bagi anak-anak selama pameran berlangsung.

Tidak hanya itu, pengunjung juga dapat menghemat hingga USD800 untuk liburan keluarga.

Selama pameran berlangsung , Smailing menawarkan banyak hadiah seperti  travel voucher hingga USD30.000 yang dapat dimenangkan dalam “Grab The Cash”, koper dari Bag’s City  dan berbagai suvenir menarik lainnya.

Tidak hanya itu , pemegang kartu kredit BCA dan G-Card dari Grand Indonesia juga akan memperoleh bonus berupa travel voucher hingga  USD50 untuk setiap transaksi. Dari pameran Smailing Sensational Sale ini, Smailing Tour menargetkan 10.000 orang.

Editor: Wahid FZ

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.