Sania Exclusive Masterclass Umumkan 3 Pemenang Peraih Modal Usaha Rumahan

Marketing.co.id – Berita Consumer Goods | Rangkaian program Sania Exclusive Masterclass telah mencapai puncaknya. Ini ditandai dengan diumumkannya 3 pemenang utama yang berhasil mendapatkan modal usaha senilai puluhan juta rupiah secara virtual melalui Instagram Live @PastiSania.

Bertha Florensia Yaputra selaku Brand Manager Sania mengungkapkan, “Kami berharap para finalis ini bisa menginspirasi pengusaha makanan rumahan lainnya untuk meningkatkan skill dalam mengembangkan bisnisnya. Hal ini pun sejalan dengan semangat dari Sania yang terus berkomitmen untuk menghadirkan produk tepung terigu berkualitas agar setiap masakan semakin lezat dan nikmat.”

a sania resize

Setelah melalui proses penjurian yang ketat, akhirnya terpilih 3 pemenang yang berhak mendapatkan modal usaha senilai puluhan juta rupiah, produk Sania, serta kitchenware eksklusif. Adapun pemenang Sania Exclusive Masterclass 2020 yakni Nimas Ayu, pemilik usaha rumahan @kuesaga asal Bandung; Niken Larasati, pemilik usaha rumahan @ikn.dish asal Depok, dan Adhina Kumala Anindya, pemilik usaha rumahan @dotato.donuts asal Bekasi.

Pengumuman pemenang Sania Exclusive Masterclass juga dihadiri oleh Yuszak Yahya, MasterUMKM Indonesia  yang telah menjadi narasumber pada Finance Class. Menurut Yuszak, ilmu pengelolaan keuangan menjadi hal yang penting dan harus dimiliki oleh setiap pelaku usaha dalam menjalankan usahanya. Melalui program Sania Exclusive Masterclass ini, peserta mendapatkan kesempatan untuk belajar ilmu tersebut.

Baca juga: Sania Bantu Hidupkan Usaha Makanan Rumahan Melalui “Sania Exclusive Masterclass”

“Hal yang sering terjadi adalah karena usaha ini dianggap usaha rumahan, pelaku usaha tidak memperhitungkan biaya operasional dengan baik. Padahal seharusnya, listrik dan air yang digunakan untuk membuat produk pun perlu dihitung dan dimasukkan ke dalam biaya operasional untuk dikalkulasi ke harga jual.” ujar Yuszak.

Melalui program ini, lanjut Bertha, Sania ingin menginspirasi pelaku usaha makanan rumahan untuk terus mengembangkan usahanya meskipun harus menemui berbagai tantangan. Sania berkomitmen untuk terus membuat program-program yang berdampak positif bagi masyarakat, salah satunya dengan meningkatkan kualitas dari program Sania Exclusive Masterclass yang akan kembali hadir bagi para pengusaha makanan rumahan di tahun depan.

Marketing.co.id: Portal Berita Marketing & Berita Bisnis

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.