Selain Banyak Promo, Berikut 5 Kelebihan Aplikasi Shopee Yang Terintegrasi

Kuasai Pasar eCommerce Indonesia, Ini 5 Kelebihan Aplikasi Shopee tips mengelola keuanganMarketing.co.id – Berita Digital | Perkembangan teknologi dan perubahan karakter masyarakat dalam beraktivitas yang serba online membuat banyak pengembang program membuat aplikasi yang dapat memudahkan aktivitas masyarakat.

Perkembangan teknologi digital mulai dari transportasi, pesan makanan, hingga berbelanja kini telah menjadi suatu yang biasa di kalangan masyarakat. Bahkan, beberapa aplikasi integrasi marketplace kini berkolaborasi dengan aplikasi bisnis lainnya untuk memberikan kemudahan bagi para pelaku bisnis dalam hal laporan keuangan, pencatatan transaksi, stok barang dan lainnya.

Shopee merupakan salah satu aplikasi integrasi marketplace yang dapat menghubungkan antara penjual yang tergabung dalam Shopee dengan aplikasi bisnis lainnya. Sehingga, ketika konsumen bertransaksi maka secara otomatis akan tercatat dalam aplikasi bisnis majoo.id.

Pada dasarnya Shopee hampir sama dengan aplikasi marketplace lainnya yang ada di Indonesia. Aplikasi ini memiliki fitur layanan jual beli barang dengan tampilan pelayanan jual beli  online. Konsumen cukup memesan barang yang akan dibeli kemudian barang tersebut akan dikirim ke rumah melalui kurir. Berikut 5 kelebihan aplikasi Shopee yang terintegrasi:

Mudah dan banyak produk yang dijual

Shopee merupakan platform belanja online yang mampu memberikan layanan terbaik bagi seluruh masyarakat. Sehingga, jangan heran jika aplikasi ini memiliki ribuan user setiap harinya.

Ketika berbelanja online setiap orang tentu menginginkan dapat membeli dengan cepat, mudah, dan tidak berbelit-belit. Dengan hanya download di Playstore, Anda akan melihat banyak fitur yang ada di dalam Shopee, salah satunya adalah layanan yang telah dikategorikan berdasarkan jenis barang, seperti pakaian , HP, Laptop, barang elektronik, barang kebutuhan rumah tangga, dan lainnya. Selain itu, fitur Shopee sendiri memiliki jaminan harga termurah yang dapat Anda bandingan dengan harga pasaran.

Cara Pembayaran Beragam

Shopee memberikan kemudahan kepada para penggunanya dengan menyediakan berbagai macam pembayaran. Beberapa fitur pembayaran yang ada di aplikasi Shopee di antaranya kartu kredit, transfer bank, antar ATM, Indomaret, Alfamart, ShopeePay, Shopee Paylater, OneKlik, Kredivo, Cicilan kartu kredit, dan COD.

Sering Memberikan Promo Menarik

Aplikasi Shopee sering memberikan promosi yang memancing masyarakat untuk berbelanja dengan memberikan harga termurah, diskon besar, gratis ongkir, hingga potongan-potongan harga yang banyak ditunggu oleh konsumen.

Aplikasi marketplace Shopee juga biasanya akan memberikan promo besar di hari-hari tertentu misal di hari  Minggu, hari peringatan keagamaan seperti Idul Fitri atau Natal, Tahun Baru, dan hari-hari besar lainnya.

Bahkan, hampir setiap bulanya Shopee selalu memberikan promo, sehingga tidak heran jika jenis marketplace seperi Shopee ini banyak di sukai masyarakat Indonesia.

Pembeli Bisa Mendapatkan Uang

Salah satu keistimewaan menggunakan aplikasi Shopee adalah adanya fitur dropship yang memungkinkan pembeli memperoleh uang. Layanan ini akan digunakan oleh seorang yang menjadi dropshipnya Shopee, artinya seseorang akan mengambil barang dari Shopee dengan sistem drophip kemudian mereka akan menjual kembali barang tersebut ditempat yang sama atau berbeda.

Fitur shopee ini merupakan fitur yang dapat dijadikan sebagai salah satu usaha Anda, selain dapat membeli Anda juga masih dapat menjual lagi dengan harga yang berbeda. Dan, keuntungan pun langsung masuk ke dompet Anda sendiri.

Shopee, aplikasi marketplace yang terintegrasi

Fitur integrasi marketplace Shopee tentu memberikan kemudahan bagi para pelaku usaha yang menjadi mitra Shopee. Hal ini disebabkan Shopee mampu mengintegrasikan diri dengan aplikasi bisnis yang digunakan oleh penjual.

Seperti kita ketahui biasanya seorang penjual online akan memasarkan produknya bukan dengan satu marketplace. Biasanya mereka akan membuka akun pada setiap marketplace untuk menawarkan produknya.

Permasalahan akan muncul ketika pelaku usaha harus mengecek setiap transaksi pada setiap marketplace. Hal ini tentu menjadi sebuah pekerjaan yang menyita waktu dan memerlukan ketelitian yang tinggi.

Banyaknya akun marketplace dan pesanan bisa membuat pedagang mengalami kesalahan dalam memproses order. Tentunya, itu akan membuat pelanggan kecewa dan berdampak buruk pada reputasi toko online Anda.

Namun, terintegrasinya Shopee dengan aplikasi bisnis majoo membuat para pelaku usaha bisa memantau transaksi, pembayaran, hingga stok barang dari berbagai marketplace melalui satu dashboard.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.