Setipe.com, Situs Online Dating Besutan Christian Sugiono

Setelah sukses menjalankan bisnis startup yang bergenre komedi, suami dari aktris cantik Titi Kamal ini lagi-lagi menelurkan sebuah situs baru. bernama Setipe.com.

Pria yang akrab disapa Tian itu mencoba untuk mengurangi populasi jomblo di Indonesia dengan mediasi online dating.

Untuk di Indonesia sendiri, online dating memang masih terbilang tabu. Bahkan banyak yang menganggap, bahwa biro jodoh online itu cuma buat orang-orang yang sudah sangat putus asa dalam mencari pasangan.

Setipe.com, bisnis baru Christian Sugiono
Setipe.com

“Kita mau nunjukin, bahwa online dating itu bukan berarti lu desperate. Karena kalau di luar negeri, hal seperti ini normal-normal aja,” tutur Tian.

Demi mencapai tujuannya, pria kelahiran Jakarta, 32 tahun silam itu mengaku menggunakan berbagai strategi marketing.

1.       Dekati komunitas

Setipe.com, Situs Online Dating Besutan Christian Sugiono
Christian Sugiono

Tian sadar akan image online dating yang masih tabu. Untuk itu, ia dan rekan-rekannya mendekati berbagai komunitas untuk melakukan berbagai edukasi. “Strategi kita adalah nembah komunitas dan consulting pernikahan, misalnya seperti pranikah,” tukasnya.

2.       Menyeleksi pelanggan

Kemudahan untuk login, membuat orang bisa masuk dan keluar sesuka hati di situs pencarian jodoh. Nah, demi menghindari berbagai hal yang tidak diinginkan, seperti modus (dalam bahasa sekarang), Setipe membuat sekitar 120 pertanyaan untuk diisi calon anggotanya. Karena mereka yang serius akan tetap semangat mengisinya, berbeda dengan mereka yang sekadar main-main.

“Jadi kan tahu, mana yang bener-bener serius dan cuma main-main. Pertanyaan itu pula yang memudahkan para anggotanya untuk menemukan kecocokan karakter,” jelas Tian.

3.       Speed dating

Speed dating diadakan ketika pemilik akun Twitter @csugiono dan rekan-rekannya meluncurkan setipe untuk pertama kali (sekitar seminggu lalu). “Tujuannya untuk memberi tahu, bahwa Setipe ini real, beneran ada operatornya, juga orang-orangnya,” ucap Tian.

Nggak cuma itu sih, kita juga nyari tahu kesamaan, antara ngobrol asli dengan kecocokan algoritma di setipe,” tambahnya.

Meski baru sekitar seminggu mengadakan launching, namun Tian mengaku optimis dengan website besutannya tersebut. Alasannya sederhana, “Karena barang baru.”

“Indonesia sangat suka dengan barang baru, pengen coba. Belum ada juga online dating yang serius. Cuma tantangannya adalah ini kultur baru, jadi kita berusaha untuk mendobrak gaya kencan di masyarakat,” jelas aktor yang pamornya mulai meroket semenjak membintangi film ‘Catatan Akhir Sekolah’.

Jadi pengen ikutan gabung di setipe.com nih, lumayan buat mengurangi populasi jomblo.

7 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.