SHARP Luncurkan Lemari Es Bersetifikat Halal Sekaligus Perkenalkan Manajemen Baru

Menjelang bulan suci Ramadhan, PT SHARP Electronics Indonesia mengeluarkan produk baru lemari es bersetifikasi halal. Sukses mengantongi sertifikasi halal internasional (Cerol-SS23000) dengan status A yang

Andri Adi Utomo, Domestic National Sales Senior GM (paling kiri) berpose bersama jajaran Direksi PT Sharp Electronics Indonesia saat memperkenalkan lemari es bersertifikasi halal yang diperoleh dari MUI di Jakarta, 03 Mei 2018. Foto: Majalah MARKETING/Lialily

dikeluarkan oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk kategori lemari es dan freezer yang diproduksi dalam negeri, makin menguatkan posisi SHARP sebagai produsen elektronik pertama yang memiliki sertifikat halal.

 

Kenapa lemari es halal? karena 40-45% bahan material lokal yang digunakan merupakan material halal, proses pembuatannya menggunakan produk halal. dengan sertifikasi halal ini maka produk-produk lain dari SHARP akan memberikan keyakinan kepada konsumen akan jaminan produk halal. Lemari es menjadi produk pertama SHARP karena merupakan salah satu produk elektronik yang bersentuhan langsung dengan makanan dan minuman yang dikonsumsi, ujar Andri Adi Utomo, Domestic

Tadashi Ohyama, President Director PT. SHARP Electronics Indonesia 2018 menggantikan Shinji Teraoka. Foto: Majalah MARKETING/Lialily.

National Sales Senior Manager PT SHARP Electronics Indonesia saat ditemui awak media di Jakarta. Sampai dengan April 2018, lemari es halal telah mencapai penjualan hingga 150 ribu unit dan diharapkan adanya peningkatan penjualan hingga 1 juta unit sampai akhir tahun 2018.

Bersamaan dengan peluncuran lemari es bersertifikat halal, PT SHARP Electronics Indonesia juga memperkenalkan Tadashi Ohyama sebagai President Director yang baru menggantikan Shinji Teraoka. Sebagai “Nakhoda” baru, Tadashi Ohyama mempunyai beberapa misi di tahun 2018 ini yaitu meluncurkan televisi 8K dengan teknologi baru, meluncurkan produk-produk baru terutama untuk home appliances yang cocok dengan pasar Indonesia serta mengimpor produk SHARP hasil produksi Indonesia ke pasar luar negeri.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.