Solusi Biaya Pendidikan Terjangkau

KoinPintar diharapkan mampu mengubah perilaku kredit masyarakat yang tadinya konsumtif, menjadi lebih bermanfaat dan produktif, khususnya di bidang pendidikan. 

Pendidikan merupakan salah satu elemen penting dalam mencetak generasi penerus bangsa. Sejatinya seluruh warga negara mempunyai hak atas pendidikan yang berkualitas. Namun kenyataannya, hanya golongan tertentu sajalah yang dapat menikmati pendidikan berkualitas. Hal ini disebabkan oleh biaya pendidikan berkualitas yang mahal.

Berangkat dari permasalahan tersebut, KoinWorks berkomitmen memperluas kemudahan pendidikan yang berkualitas dan terjangkau ke tengah-tengah masyarakat Indonesia. Guna mewujudkannya, perusahaan peer to peer lending ini menawarkan pinjaman pendidikan melalui program “KoinPintar”, pinjaman pendidikan online tanpa agunan pertama di Indonesia.

koinpintarBenedicto Haryono, Co-Founder & CEO KoinWorks, mengatakan pendidikan masih menjadi kebutuhan dasar yang belum sepenuhnya terpenuhi bagi seluruh golongan masyarakat di Tanah Air. Padahal sejatinya pendidikan sangat penting untuk memperlebar wawasan serta membangun potensi diri jadi lebih terampil, termasuk membuka peluang kehidupan yang lebih baik.

“Kami paham bahwa biaya yang harus dikeluarkan untuk pendidikan yang baik saat ini bisa jadi hambatan untuk banyak orang. Melalui KoinPintar masyarakat yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi bisa mendapatkan pinjaman biaya secara mudah dengan cicilan terjangkau,” kata pria yang akrab disapa Ben ini.

Ben menambahkan, KoinPintar dapat menjadi salah satu terobosan guna mewujudkan salah satu misi besar pemerintah, yakni Indonesia Pintar. Melalui KoinPintar semua pemangku kepentingan, seperti para pendana, dapat membantu masyarakat untuk memperluas kapasitas diri lewat pendidikan yang baik dan memadai.

Untuk memberikan akses pendidikan terjangkau, KoinWorks terus menggandeng mitra program KoinPintar. Saat ini KoinWorks pun telah menggandeng beberapa mitra universitas, di antaranya Binus University, Sampoerna University, Indonesia Banking School, Universitas Mercu Buana, dan Universitas Multimedia Nusantara.

Selain universitas, KoinPintar juga memberikan kesempatan bagi individu maupun profesional yang ingin melanjutkan studi dengan memilih mitra program KoinPintar, meliputi pendidikan web developer di Hacktiv8; English First untuk kursus bahasa Inggris; kursus desain di International Design School (IDS); hingga membangun karier di industri kreatif sebagai animator andal di Savier Animation dan Espire School of Digital Art (ESDA).

“Dalam waktu dekat, besar peluang bahwa KoinWorks juga akan memungkinkan masyarakat untuk mengakses pendidikan ke berbagai institusi lewat pembiayaan dari KoinPintar, meski institusi tersebut tidak termasuk sebagai rekanan KoinPintar,” ujar Ben.

Masyarakat yang ingin memanfaatkan layanan KoinPintar bisa langsung mendaftar di salah satu mitra KoinPintar atau sebuah institusi pendidikan sebelum mengajukan pembiayaan di KoinWorks. Selanjutnya, peminjam mendaftar melalui web dengan melampirkan KTP, kartu keluarga, dan mutasi rekening bank tiga bulan terakhir.

Pengajuan pinjaman secara online hanya membutuhkan waktu 15 menit. Ketika semua persyaratan telah lengkap dan telah diseleksi oleh tim KoinWorks, peminjam tinggal menunggu notifikasi, dan dalam tiga hari, peminjaman akan diproses.

“Peminjam dapat meminjam biaya pendidikan mulai Rp5 juta hingga Rp200 jutaan, dengan pinjaman maksimal 80% dari total biaya pendidikan. Keuntungannya, mitra akan mendapatkan pembiayaan secara tunai di awal dan mahasiswa atau calon mahasiswa mendapat kepastian pendidikannya dapat terus berjalan,” jelas Ben.

Setiap siswa memiliki metode pembayaran berupa cicilan biaya kuliah atau kursus yang jauh lebih fleksibel dan murah, sehingga lebih terbantu dalam melakukan pembayaran atas program pendidikan yang hendak dijalani. Tidak hanya itu, siswa pun diperkenankan memiliki cicilan pendidikan hingga dua tahun setelah masa studinya selesai. Dengan begitu siswa bisa melunasi cicilannya setelah mendapatkan pekerjaan dan memperoleh penghasilan. Bunga yang ditawarkan pun sangat terjangkau, mulai 9% hingga 15% flat per tahun.

“KoinPintar memberikan pendanaan biaya kuliah pada masyarakat minimal usia 21 tahun dengan skema pendek 6─24 bulan, dan angsuran ringan mulai dari Rp500 ribu per bulan,” terang Ben.

Selama masa studi, para siswa punya kewajiban untuk menuntaskan pendidikan hingga akhir dengan nilai yang baik, sebagai bentuk tanggung jawab pada pembiayaan pendidikan yang dilakukan oleh 45.000 pendana di KoinWorks.

Sebagai perusahaan bidang keuangan, KoinWorks selalu fokus pada perlindungan pengguna. KoinWorks memberikan inisiatif perlindungan berupa Dana Proteksi dalam rangka mengganti rugi dana investor yang tersalur setelah adanya NPL untuk pertama kalinya.

Ben mengakui keberadaan kredit bermasalah tidak bisa dihindari, meskipun perusahaan sudah menerapkan sistem penyaringan berlapis untuk calon peminjam dan calon investor. Dana Proteksi diciptakan untuk meminimalisir kerugian modal investor apabila ada pinjaman yang gagal bayar. Jumlah kompensasi yang diterima investor bergantung pada grade pinjaman yang diinvestasikan.

Dengan menimbang jumlah Dana Proteksi, rentang kompensasi yang diberikan kepada investor bervariasi, mulai dari 20% untuk investor yang memberikan pinjaman kepada grade E, hingga 100% bagi investor grade A. “Keberadaan Dana Proteksi merupakan inisiatif murni KoinWorks untuk melindungi dana investasi hingga 100%,” pungkas Ben.

 

Moh. Agus Mahribi

MM.05.2018/W

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.