Studio SHOH Entertainment Resmi Beroperasi di Indonesia

Marketing – SHOH Enterprise yang berbasis di Singapura mengumumkan peresmian Studio SHOH Entertainment  (SSE), sebagai bagian dari ekspansinya di Indonesia.

Studio animasi kreatif yang didukung oleh para pemuda – pemudi dengan talenta berbakat dan teknologi canggih ini menyediakan layanan dari konsep hingga penyelesaian; mulai animasi 2D dan 3D, pengembangan karakter, efek visual, production, direction, hingga post-production.

Saat ini  SSE menampung lebih dari 100 pemuda – pemudi kreatif. Dan diharapkan dalam 4 tahun mendatang sudah memiliki kurang lebih 500 karyawan permanen.

“SSE bermaksud untuk memberikan hasil akhir dari suatu pekerjaan dengan kualitas tinggi untk berbagai saluran media ke seluruh dunia,” kata Seung-Hyun Oh, President & CEO SHOH.

SSE dibangun atas rekam jejak  Seung-Hyun Oh sebagai produser selama 27 tahun berkarya di industri animasi yang berhasil meraih berbagai macam penghargaan untuk konten animasi di kancah internasional, seperti Avatar the Last Airbender, Tron Uprising, Tinkerbell: Never Beast, Wonderful Days, Kiko, dan Zak Storm.

SSE akan segera menjadi solusi production untuk industri animasi global bersamaan dengan konten yang sedang meledak di pasaran dengan menyediakan konten anak-anak berkualitas dan hiburan ke pasar Indonesia, baik untuk media lama maupun baru.

“Kami akan berkolaborasi dengan perusahaan start-up teknologi, produsen mainan untuk distribusi ritel, dan platform lainnya untuk memberikan hiburan dan pendidikan terbaik bagi anak-anak di Indonesia,” kata Seung.

Selain itu membuka Animation Institute yang didukung oleh Lenovo. Institut ini diharapkan menyediakan aksesibilitas bagi talenta muda dengan pengetahuan dan pengalaman dalam bisnis.

“Kami percaya pertumbuhan bisnis kedepannya akan signifikan. Di akademi ini mereka dapat mengembangkan keterampilan dan imajinasinya, serta  membangun rasa percaya diri untuk bersaing dengan talenta dalam bidang animasi di belahan dunia lainnya,” pungkas Seung.

SSE telah mulai beroperasi dengan 4 proyek kolaborasi dalam pipeline-nya, saat ini dan berniat mendapatkan lebih dari 8 acara serial TV, serta 2 film animasi dalam produksi selama 3 tahun ke depan.

SHOH sendiri berambisi menjadi perusahaan penyedia animas iterkuat,yang  secara agresif akan membentuk industri animasi global.Untuk mencapai tujuan itu, studio ini bekerja sama dengan beberapa klien internasional,seperti SamG animation, Synergy Media, Ocon, Man of Action, Zag Toon, Warner Bros, Nickelodeon, Disney, dan lainya.

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.