Tips Menulis Deskripsi Produk di Situs Jual Beli Online

a1

Menjajakan barang jualan di toko jual-beli online alias marketplace memerlukan foto produk agar orang tahu seperti apa kondisi dan penampakan produk tersebut. Selain foto, deskripsi barang juga diperlukan.

Hal ini supaya pembeli semakin paham tentang informasi dari produk tersebut dan muncul keinginan untuk membelinya. Agar deskripsi barang menarik perhatian pembeli, ada beberapa hal yang bisa dilakukan.

Menurut Helen Bradley, deskripsi produk yang baik membuat pengunjung website atau e-commerce ingin membeli produk itu saat pengunjung membacanya. Sebaiknya, setiap produk yang ada di sebuah situs seorang online seller harus dideskripsikan dalam beberapa paragraf.

Si penjual ini juga disarankan tidak meng-copy-paste begitu saja dari deskripsi produk barang yang sama yang ada di situs lain. Hal ini membuat Google bisa “menghukum” situsnya.

Selain itu, ada beberapa poin yang bisa dilakukan penjual untuk membuat deskripsi produk yang menarik.

  • Jual Mimpi dalam Deskripsi Produk

Sebuah deskripsi produk yang menarik membuat pembacanya berpikir bahwa ia akan merasa nyaman jika membeli produk tersebut. Oleh karena itu, Helen menyarankan untuk mencantumkan ‘mimpi’ dalam deskripsi barang.

Misalnya, ada seorang seller yang menjual tas jinjing untuk pengganti plastik minimarket atau supermarket yang dibuat dari bahan daur ulang. Daripada menulis “Tas Jinjing Belanja warna Cokelat”, seorang seller lebih baik mendeskripsikan pengalaman apa yang akan didapatkan oleh pembeli jika ia membeli tas tersebut. Contohnya, pembeli akan membantu mewujudkan green environment karena menggunakan bahan yang reusable.

Temukan apa yang dibutuhkan dan diinginkan oleh pelanggan. Lalu, tulis ‘mimpi’ itu pada deskripsi produk yang akan dijual.

  • Tulis Rincian Produk

Jangan lupa mencantumkan rincian produk. Dengan hal itu, pembeli bisa tahu secara komprehensif produk apa yang sedang ditawarkan lewat deskripsi produk. Rincian yang sebaiknya dicantumkan di antaranya ukuran, warna, dan material produknya.

Jika seller menjual makanan atau minuman, tuliskan juga bahan dasar dan apa nutrisi yang terkandung di dalamnya. Jika seller menjual tas, sertakan berapa ukuran dari tas tersebut, apa bahan yang digunakan, ukurannya, dan bisa membawa hingga berapa kilogram barang.

  • Zero Mistake

Salah satu faktor paling cepat membuat pelanggan kabur adalah dengan menuliskan informasi yang tidak benar. Oleh karena itu, deskripsi produk harus akurat. Jika memang kondisi produk yang dijual sudah tak baru lagi, penjual sebaiknya jujur mengatakan bahwa produk itu bekas.

Pembeli bisa menunjukkan ketidakpuasan dalam berbagai cara. Penjual masih dikatakan beruntung jika pembeli yang kecewa mengatakan komplainnya dan masih mau memperbaiki hubungan dengan penjual.

Namun, ada juga pembeli yang tidak akan protes kepada penjual. Tetapi, ia kemudian tidak akan mengunjungi kembali toko online tersebut dan menyebarkan informasi negatif ke orang lain lewat media sosial. Penjual sebaiknya mengantisipasi hal ini dengan mencoba jujur dan memberikan informasi akurat pada deskripsi produk yang dijual.

  • Lengkap

Selain akurat, sebuah deskripsi produk sebaiknya berisi informasi yang lengkap. Misalnya, deskripsi bahwa pembeli harus membeli baterai atau kabel secara terpisah agar sebuah gadget bisa dioperasikan. Pastikan pembeli memiliki bahan atau alat pelengkap yang memang diperlukan untuk memakai produk yang seller jual.

  • Ada Manfaat

Kadang, rincian teknis membuat pembeli bingung dengan maksudnya. Untuk mengatasi hal ini, penjual bisa mengubah rincian teknis tersebut dengan penjelasan manfaat yang bisa didapatkan dari hal itu.

Misalnya, sebuah produk dibuat dari serat yang dikembangkan oleh teknologi X. Daripada menulis hal tersebut, sebaiknya penjual menuliskan kegunaan dari serat itu, seperti “produk ini dibuat dari bahan yang membuat suhu badan Anda berada pada suhu normal. Jadi, produk ini membuat Anda tetap hangat saat iklim dingin dan tetap sejuk saat udara panas”.

  • Mudah Dibaca

Ada susunan yang bisa diikuti agar pengunjung toko online mudah membaca deskripsi produk yang dijual. Pertama, tuliskan judul dari deskripsi produk lalu diikuti oleh paragraf yang menceritakan ‘mimpi-mimpi’ yang bisa didapatkan oleh pengunjung jika membeli produk tersebut. Setelah itu, tuliskan spesifikasi teknis dengan manfaat yang mudah dimengerti oleh pembaca.

Penjual bisa menuliskan poin-poin tersebut dalam bullets point supaya pembaca merasa lebih mudah. Selain itu, tutup deskripsi produk yang dijual dengan testimoni pelanggan yang sudah merasa puas dengan produk tersebut. Penjual juga bisa menambahkan deskripsi penawaran diskon atau penawaran spesial di bagian akhir deskripsi produk. ***(psr)

a2

2 COMMENTS

  1. Ane sekedar sharing pengalaman ane di jual beli online di marketplace / FJB manapun ane selalu menggunakan rekber atau escrow inapay.com, karena selain aman menggunakan escrow atau rekber bisa meningkatkan trusted point ane thd calon customer, ane share escrow inapay yg selama ini banyak membantu ane dalam jual beli online. https://inapay.com/index.php/procedure

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.