Usung Kota Berketahanan, DKI Terima Donasi dari 100 RC

MARKETING.co.id– Pemerintah DKI Jakarta menggandeng Rockefeller Foundation, pelopor 100 Resilent Cities guna mewujudkan kota berketahanan. Sebagai langkah awal, penyusunan strategi kota berketahanan tersebut diwujudkan melalui lokakarya. Jakarta merupakan salah satu dari 400 kota yang telah ambil bagian dari program 100 Resilent Cities.

dki

“Jakarta sangat potensial dan memiliki kesempatan menjadi pemimpin dalam membangun kota berketahanan di Asia Pasifik,” ujar Lauren Sorkin, Direktur Regional Asia Pasifik 100 Resilent Cities.

Jakarta merupakan salah satu peserta program yang bernilai lebih dari US$164 juta ini. Setiap kota yang tergabung dalam 100 Resilent Cities akan menerima empat macam dukungan nyata, yakni pertama, arahan dalam pendanaan dan logistik untuk menunjuk dan melantik posisi baru yang inovatif dalam pemerintahan provinsi yaitu Chief Resilence Officer. Posisi Chief Resilence Officer ini akan menjadi penanggung jawab dalam memimpin proses penguatan kota.

Kedua, bantuan teknis untuk menyusun Strategi Ketahanan yang kuat. Ketiga, akses untuk solusi, penyedia jasa, dan mitra dari pihak swasta, pemerintah, dan LSM untuk membantu kota-kota dalam membangun dan mengimplementasikan strategi ketahanan kota. Keempat, tergabung dalam keanggotaan jaringan global sehingga setiap kota dapat belajar dari dan membantu satu sama lain.

Deputi Gubernur Bidang Tata Ruang dan Lingkungan Hidup Oswar Mungkasa mengungkapkan, Jakarta merupakan kota yang kompleks permasalahannya dan rentan. Mulai dari kenaikan permukaan air laut, penurunan tanah, banjir pesisir, pengelolaan limbah padat dan limbah cair, kelangkaan air, rendahnya kualitas air, kemacetan dan polusi. Ketahanan kota melibatkan banyak aspek yakni komunitas, infrastruktur, dan lingkungan hidup. Untuk itu, kerja sama ini akan berlangsung jangka panjang dan melibatkan banyak pihak, termasuk pemerintah sebagai pemangku kebijakan.

“Kami ingin menjadikan Jakarta sebagai kota yang lebih sehat, lebih kuat, dan lebih nyaman untuk dihuni bagi anak dan cucu kita,” ujar Oswar.

Angelina Merlyana Ladjar

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.